Sudah Tahu 6 Tujuan Kongres Pemuda I?

Konten dari Pengguna
19 Januari 2021 8:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kongres Pemuda I, sumber: Pustaka Madani
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kongres Pemuda I, sumber: Pustaka Madani
ADVERTISEMENT
Masih ingat pelajaran Sejarah yang membahas tentang Kongres Pemuda I yang diadakan oleh para pemuda Indonesia dan menjadi kongres bersejarah. Tanpa adanya peristiwa ini, tidak akan ada kongres pemuda II sehingga membentuk Sumpah Pemuda. Awalnya, tujuan pelaksanaan kongres ini sebagai ajang pertemuan pemuda dari berbagai wilayah.
ADVERTISEMENT
Setelah melakukan musyawarah, organisasi tersebut setuju untuk bersatu. Namun, Kongres Pemuda I tidak selesai sehingga akhirnya terbentuklah Kongres Pemuda II. Selain itu, ada lagi beberapa tujuan dari kongres pemuda I. Apakah Anda sudah tahu? Jika belum, simak ulasan di bawah ini tentang tujuan dari pelaksanaan kongres tersebut.

Tujuan Kongres Pemuda I untuk Meningkatkan Semangat Persatuan Tanah Air

Salah satu tujuan diadakannya kongres tersebut adalah untuk meningkatkan semangat persatuan para pemuda di tanah air. Para pemuda tersebut sadar bahwa meningkatkan semangat persatuan akan membuat cita-cita kemerdekaan Indonesia terwujud. Jika semuanya bersatu maka wilayah Hindia Belanda akan bebas dari imperialisme.
Mempererat Hubungan Organisasi
Tujuan keduanya adalah untuk mempererat hubungan antar organisasi pemuda. Tujuan ini berasal dari berbagai organisasi di daerah Hindia Belanda. Dengan kata lain, jalinan kerja sama bisa terlaksana dengan baik.
ADVERTISEMENT
Memajukan Persatuan Kebangsaan
Tujuannya yang ketiga dan bisa Anda ketahui adalah memajukan persatuan kebangsaan. Kongres ini terdiri dari berbagai organisasi yang seluruh anggotanya adalah kaum terdidik. Artinya, mereka sudah banyak memahami arti tentang kebangsaan selama pendidikan.
Meletakkan Dasar Kemerdekaan Indonesia
Adanya kongres pemuda I dibuat untuk meletakkan dasar kemerdekaan Indonesia. Para pemuda tersebut menyadari bahwa kemerdekaan adalah hak dari seluruh bangsa. Apalagi negara Indonesia menjadi bangsa yang terjatuh dalam kubangan imperialisme. Hal inilah yang membuat kongres pemuda I dilaksanakan agar Indonesia bisa bebas dan merdeka.
Melakukan Kegiatan Pemuda
Pemuda yang ada di dalam organisasi merupakan generasi baru Indonesia sehingga mereka bisa menampilkan lebih banyak segi. Segi itulah yang menjadi dasar bagi bangsa Indonesia yang kemudian disatukan pemikiran para pemuda untuk bisa memajukan aspek segi tersebut.
ADVERTISEMENT
Membentuk Badan Sentral
Tujuan kongres pemuda I adalah untuk membentuk badan sentral. Badan sentral diharapkan menjadi sebuah tempat pembinaan untuk para pemuda tunggal. Alhasil, pemuda tersebut menjadi siap dalam menyambut kemerdekaan Indonesia.(ANG)