Tempat Wisata di Jakarta yang Wajib Dikunjungi Wisatawan

Konten dari Pengguna
17 Februari 2021 21:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kota Tua Jakarta Foto: dok. Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Kota Tua Jakarta Foto: dok. Pixabay
ADVERTISEMENT
Jakarta yang dikenal sebagai ibu kota Indonesia ini merupakan salah satu kota yang memiliki daya tarik tersendiri bagi para wisatawan, baik untuk wisatawan domestik maupun wisatawan non domestik. Anda dapat menelusuri berbagai tempat wisata di Jakarta yang paling banyak direkomendasikan sebagai destinasi liburan bagi Anda.
ADVERTISEMENT

Tempat Wisata di Jakarta Sebagai Destinasi Wisata Rekomendasi

Jakarta yang juga sempat dikenal dengan nama Sunda Kelapa, Jayakarta dan Batavia ini merupakan salah satu kota dengan fasilitas wisata yang cukup banyak. Jakarta terbilang memiliki tempat wisata yang cukup lengkap, mulai dari wisata kebudayaan, sejarah, hingga wisata alam.
Berjalan-jalan untuk berwisata merupakan salah satu cara untuk melepas penat. Kebanyakan orang juga menjadikan perjalanan wisata sebagai sarana untuk edukasi, terlebih jika kita mengajak anak-anak dalam perjalanan wisata, tentu akan lebih menyenangkan mengajak buah hati Anda untuk mempelajari kebudayaan dan juga alam sekitar secara langsung
Dalam buku Wisata Kota Tua Jakarta (2010:11) disebutkan bahwa jakarta memiliki setidaknya empat cagar budaya yaitu Situ Babakan, Menteng, Kebayoran Baru dan Kota Tua Jakarta. Masing masing lokasi cagar budaya tersebut tentunya memiliki karakteristik masing-masing, misalnya saja cagar budaya Situ Babakan yang lebih memperkenalkan kebudayaan Betawi melalui pertunjukan dan juga souvenir ondel-ondel yang dijualnya. Tak hanya itu, di Situ Babakan juga terdapat kuliner khas Jakarta yang wajib dicicipi saat mengunjungi Situ Babakan.
ADVERTISEMENT
Selain Cagar Budaya di Situ Babakan, Anda juga dapat berkunjung berbagai tempat wisata di Jakarta yang tak kalah menarik. Kota Tua yang terletak di dua kotamadya, yaitu Jakarta Barat dan Jakarta Utara ini menyediakan berbagai museum seperti Museum Sejarah Jakarta, Museum Wayang dan juga Museum Keramik.
Pilihan lain tempat wisata di Jakarta yang dapat Anda kunjungi adalah Kepulauan Seribu. Tempat wisata di Kepulauan Seribu menyuguhkan pemandangan alam dan juga hamparan laut dengan pasir pantai yang dapat menyejukan mata. Tempat wisata Kepulauan Seribu ini menjadi destinasi wisata primadona khususnya bagi pecinta wisata alam.
Itu dia sederet tempat wisata di Jakarta yang wajib Anda kunjungi, tempat wisata mana yang paling menjadi favorit Anda? (DA)
ADVERTISEMENT