Tempat Wisata Lembang yang Cocok untuk Pecinta Alam

Konten dari Pengguna
18 Februari 2021 20:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisata Alam. Foto: dok Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Wisata Alam. Foto: dok Pexels
ADVERTISEMENT
Lembang yang merupakan salah satu kecamatan yang berlokasi di Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat. Lembang juga merupakan salah satu destinasi tempat wisata untuk liburan yang cukup terkenal, khususnya bagi penggemar wisata liburan.
ADVERTISEMENT

Tempat Wisata Lembang Bernuansa Alam

Kecamatan Lembang yang berada di ketinggian antara 1.312 hingga 2.084 meter di atas permukaan laut. Lembang juga dikenal sebagai salah satu tempat di Bandung yang memiliki udara yang cukup sejuk karena suhu di Lembang berkisar antara 17°-27 °C. Gunung Tangkuban Perahu merupakan lokasi tertinggi di Lembang, sehingga tak heran jika Lembang memiliki suhu yang cukup sejuk.
Menurut buku berjudul Biografi/profil Bupati & Walikota Seluruh Indonesia (2005:11), alam di daerah Kabupaten Bandung memiliki objek pariwisata yang cukup beragam seperti Gunung Tangkuban Parahu di sebelah utara sampai Situ Patenggang di sebelah selatan. Beberapa objek wisata yang ada di Lembang menjadi daerah yang dikenal dengan panorama alamnya yang Indah.
Berlibur. Foto: dok Pexels
Berbagai tempat wisata di Lembang yang dapat Anda kunjungi untuk berlibur cukup beragam. Mulai dari Situ Sa’i yang merupakan mata air yang cukup terkenal. Selain itu, terdapat juga air terjun Maribaya yang menyuguhkan pengunjung dengan pemandangan air terjun yang indah dan juga air yang menyejukkan. Hal ini tentu membuat para pengunjung betah berlama-lama menikmati pemandangan air terjun Maribaya. Tak hanya itu, terdapat paul sumber mata air panas yang dapat dijadikan untuk pelepas penat.
ADVERTISEMENT
Desa Cikole juga dapat menjadi pilihan yang tepat untuk menikmati pemandangan Bandung, di Desa Cikole juga menyediakan beragam fasilitas liburan untuk anak seperti flying fox dan juga tunggangan kuda. Tak hanya itu Anda juga dapat berkunjung ke hutan pinus yang ada di Lembang. Hutan pinus tersebut sangat cocok bagi Anda yang ingin menikmati pemandangan pepohonan pinus sambil berfoto bersama teman dan keluarga Anda.
Lembang yang merupakan kecamatan yang memiliki variasi tempat wisata yang cukup beragam ini juga menyediakan lokasi untuk wisata kuliner dan penginapan untuk para wisatawan yang berkunjung ke Lembang. Cukup menarik bukan? Yuk berlibur ke tempat wisata Lembang bersama keluarga dan teman Anda! (DA)