Viral Bayangan Putih yang Terekam di CCTV Warga, Diduga Tuyul

Konten dari Pengguna
13 September 2020 14:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kasus kehilangan uang secara misterius yang banyak terjadi di masyarakat ditengarai disebabkan oleh makhluk halus. Seperti kisah yang sedang viral yaitu ditemukannya bayangan seperti asap yang terekam kamera CCTV.
ADVERTISEMENT
Pada pukul 2 malam hari, orang tua warga pemilik CCTV yang tinggal di daerah Jakarta Utara, terbangun lalu melihat hasil rekaman CCTV melalui layar handphone. Orang tuanya menemukan bayangan asap yang melompat-lompat di video tersebut saat jalanan masih sepi.
Sontak video tersebut membuat heboh. Warga lain bahkan mengaku telah kehilangan uang selama beberapa waktu. Pemilik warung tersebut kehilangan uangnya, entah Rp50 ribu atau Rp100 ribu, setiap hari satu lembar hilang.
Sebelum muncul rekaman CCTV yang diduga tuyul, dirinya tidak pernah berpikir ke arah sana. Menurutnya, uang tersebut bisa saja hilang atau jatuh. Ia pun tak menceritakan pada keluarganya karena takut dituduh teledor.
Foto: Kumparan

Viral Pesugihan Tuyul

Kehilangan uang secara misterius yang disebabkan oleh tuyul memang bukan berita baru. Menurut kepercayaan, memang ada bentuk pesugihan salah satunya dengan memelihara tuyul.
ADVERTISEMENT
Tak hanya di kota besar, bahkan di daerah lain di Indonesia kabar tersebut banyak berhembus.
Jika uang hilang secara misterius, selembar demi selembar, kepercayaan yang beredar menyebutkan hal tersebut merupakan ulah tuyul.
Masyarakat percaya bahwa tuyul adalah perwujudan bayi yang meninggal seperti akibat aborsi, tak heran jika wujudnya seperti anak-anak. Memiliki kebiasaan seperti anak-anak, misal berlari, hobi memanjat, iseng dan lain-lain.
Sedangkan menurut kepolisian, kehilangan tanpa bukti material seperti uang yang hilang secara misterius tidak dapat diproses secara hukum karena tak ada undang-undang yang mengaturnya.
Menanggapi kasus viral ini, polisi mengimbau warga untuk tetap tenang, beraktivitas seperti biasa. Jika ada kasus pencurian seperti maling yang dapat menghadirkan barang bukti, saksi, polisi tidak akan segan untuk mengungkapnya.
ADVERTISEMENT