Viral, Ini Permainan yang Banyak Dimainkan Tahun 2020

Konten dari Pengguna
26 Oktober 2020 17:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Viral/ foto: Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Viral/ foto: Kumparan
ADVERTISEMENT
Viral bisa terjadi pada apa saja. Mulai dari peristiwa, makanan, minuman, sampai permainan. Permainan adalah salah satu kesukaan bahkan menjadi favorit sebagian orang.
ADVERTISEMENT
Melalui permainan, seseorang bisa menghilangkan stres, penat, dan lelah. Tidak heran jika banyak sekali jenis permainan dengan berbagai tema tersedia di Play Store.
Banyak permainan di tahun 2020 yang viral dan banyak dimainkan. Anda bisa menikmatinya selama berada di rumah saja. Berikut ini jenis permainan yang populer dan viral pada tahun 2020.

Among Us Viral

Salah satu jenis permainan yang viral dan banyak dimainkan adalah Among Us. Siapa sangka, ternyata game tersebut sudah ada sejak tahun 2018 dan terkenal di tahun 2020. Alasannya karena banyak streamer di akun YouTube dan Twitch yang memainkannya. Hal inilah yang membuat publik penasaran dan mencoba bermain game tersebut.
Cara untuk memainkannya terbilang sangat mudah dan gokil. Pasalnya, dalam Among Us terdapat dua kubu, yaitu crewmatessebagai manusia biasa dan impostorssebagai penjahat. Nantinya pihak crewmates akan mencari penjahat dengan diskusi sehingga menghasilkan adegan yang kocak.
ADVERTISEMENT

Animal Crossing

Ingin mencoba permainan yang santai tapi tetap menarik? Animal Crossing menjadi salah satu game yang bisa Anda coba. Game simulasi dengan tema petualangan berhasil menarik perhatian para penggemarnya. Memiliki visual dan desain karakter yang lucu mampu memanjakan Anda. Dijamin Anda tidak akan bosan bermain game tersebut.

DOTA 2

DOTA 2 menjadi mainan favorit sampai sekarang meski game sejenis DOTA sudah banyak dan lebih menarik. Namun, tentunya permainan tersebut memiliki ciri khas tersendiri yang membuat pemainnya terus memainkannya. Permainan ini dimainkan oleh dua tim yang masing-masing berisikan 5 anggota.

PUBG Mobile

Saat masa pandemi, pengguna PUBG Mobile semakin meningkat. Tidak heran jika game tersebut menjadi game terlaris di seluruh dunia. PUBG Mobile adalah permainan battleroyale dengan sistem lastmenstanding. Anda bisa mengajak teman untuk bergabung dalam tim saat sedang bermain.
ADVERTISEMENT
Itulah tiga jenis permainan yang menjadi viral di tahun 2020. Tidak heran jika Anda akan menemukan banyak orang yang memainkan ketiga jenis permainan tersebut. Apakah Anda salah satunya dan mana game favorit Anda di atas?