
Banyak anggapan di bidang psikologi dalam kehidupan sehari-hari yang dipercaya banyak orang hingga kini. Padahal sebenarnya anggapan itu sebenarnya tidaklah benar. Anggapan psikologi apa saja itu?
Berikut lima mitos psikologi dalam kehidupan sehari-hari yang dipercaya banyak orang.
Berteriak Bisa Mengatasi Kemarahan
Berteriak sekencang mungkin bisa mengatasi kemarahan? Ternyata para ahli menyebut itu justru bisa membuat seseorang menjadi lebih marah dalam waktu lama. Alih-alih berteriak, sebaiknya tenangkan pikiran ataupun melakukan hobi seperti olahraga atau dalam bidang seni.
Orang Punya Kepribadian Berbeda Lebih Menarik
Dalam penelitian yang pernah dilakukan, rata-rata orang ternyata lebih tertarik dengan kepribadian yang mirip dengannya. Termasuk kesamaan sifat dan tingkah laku. Kesamaan kepribadian bisa mengeratkan hubungan pasangan.
Tersenyum Adalah Kunci Kebahagian
Orang yang paling sering tersenyum adalah mereka yang paling bahagia, benarkah? Tidak selamanya benar. Nyatanya banyak orang yang mencoba memaksakan tersenyum sekalipun tidak bahagia. Dan itu tidaklah baik.
Pria dan Wanita Punya Kemampuan Komunikasi Berbeda
Jenis kelamin bukanlah parameter seseorang memiliki kemampuan berkomunikasi yang lebih baik. Dari kacamata psikologi, faktor lingkungan serta lawan bicaralah yang membuat orang mahir berkomunikasi.
American Pyschological Association menyebut komunikasi seseorang banyak dipengaruhi gender di lingkungannya, bukan berdasarkan jenis kelamin.
Orang Kreatif Dominan Pakai Otak Kanan
Terakhir, soal otak kanan dan kiri. Banyak orang menyebut orang kreatif cenderung menggunakan otak kanannya ketika berpikir ketimbang otak kiri. Namun, dari hasil penelitian, otak kanan dan kiri manusia bisa digunakan secara bersamaan dan saling berhubungan ketika digunakan. (fre)