Aksi Viral Suami Pasang Tenda di Makam Istri Sambil Ngaji hingga Larut Malam

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
25 Desember 2020 10:48 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Viral pria bernama Ardy dirikan tenda dan mengaji di samping makam istri. (Foto: TikTok @kang_ardy)
zoom-in-whitePerbesar
Viral pria bernama Ardy dirikan tenda dan mengaji di samping makam istri. (Foto: TikTok @kang_ardy)
ADVERTISEMENT
Seorang suami bernama Ardy mendadak viral lantaran aksinya mendirikan tenda dan mengaji di samping makam sang istri yang baru saja meninggal. Bahkan, meski malam hari sekalipun, ia tetap mendampingi berada di dekat pusara istri tercinta yang telah tiada.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang dibagikan di akun TikTok pribadinya @kang_ardy, pria yang merupakan suami mendiang tampak tak sendiri. Lantaran tak tega, beberapa sahabatnya pun ikut menemani. Namun, lantaran tak sekuat Ardy yang tetap berjaga sembari mengaji hingga larut malam, para sahabat tampak tertidur di bawah tenda beralas tikar.
"Selamat jalan istriku tercinta, kurelakan walau hati ini sakit, semoga husnul khotimah," tulis keterangan di video TikTok tersebut.
Viral pria bernama Ardy dirikan tenda dan mengaji di samping makam istri. (Foto: TikTok @kang_ardy)
Meski beberapa temannya telah tertidur lelap, Ardy terlihat tetap mengaji dengan khusyuk di samping kuburan sang istri. Tak heran jika apa yang dilakukan pria itu membuat warganet takjub hingga turut mendoakan mendiang istri Ardy dan agar senantiasa diberi ketabahan bagi keluarga yang ditinggalkan.
"Alfatihah untuk almarhum istrinya, semoga khusnul khotimah da surga untuknya, amin," tulis @sitibintangmandiri.
ADVERTISEMENT
Hingga viral, belum diketahui pasti di mana lokasi pasti dalam video tersebut. Namun, diduga berada di Kalimantan Selatan. Kini video tersebut kini telah dilihat lebih 3,3 juta orang dan disukai lebih dari 170 ribu pengguna TikTok.
"Baru pertama kali lihat kayak ginian, tidur di makam," sahut @abiyahya.aditya.
"Di tempatku nggak pernah ditungguin, karena penduduknya semua takut," tulis @lisajuliantisantika.
"Biasanya ini ibu yang lagi mengandung terus meninggal. Makanya ditungguin, takutnya ada orang jahat yang bongkar makam," timpal @Tety. (fre)