Bikin Iri, Rumah Warga Menghadap ke Laut bak Pariwisata Eksklusif

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
26 November 2020 9:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemandangan pantai dari kamar. (Foto: @chris.fab/TikTok)
zoom-in-whitePerbesar
Pemandangan pantai dari kamar. (Foto: @chris.fab/TikTok)
ADVERTISEMENT
Seorang pria yang membagikan pemandangan dari dalam kamarnya mendadak menjadi sorotan publik. Pasalnya, terlihat pantai biru di Papua yang begitu indah ketika jendela dalam kamarnya dibuka.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya diketahui, bila tinggal di perkotaan, pemandangan alam akan sulit untuk ditemukan. Terlebih di kota besar, kebanyakan pemandangan hanya berupa gedung dan rumah-rumah besar.
Berbeda bila seseorang tinggal di tempat yang belum dipadati penduduk, seperti daerah pedesaan yang jarang ada gedung pencakar langit, pemandangan indah akan lebih mudah ditemukan dan bahkan bisa dinikmati dari dalam rumah saja.
Pemandangan pantai dari kamar. (Foto: @chris.fab/TikTok)
Seperti yang dibagikan Chris lewat akun @chris.fab di TikTok, pada Jumat (13/11/2020). Dalam video berdurasi kurang dari semenit tersebut, ia tampak merespons cerita pengalaman seseorang yang pemandangan kamar teman kuliahnya begitu indah.
“Rumah temen kuliah gua belakangnya langsung pantai, woy gila kamarnya dia ngadep pantai. Enak banget gak sih, bangun-bangun buka jendela gitu,” kata akun Chris.
ADVERTISEMENT
Adapun ia mengunggah video penampakan kamarnya. Persis seperti yang dideskripsikan warganet tersebut, pemandangan pantai biru nan indah langsung terlihat ketika jendela dalam kamar dibuka.
Diketahui, Chris tinggal di Jayapura, Papua. Selain kamarnya yang unik, ia juga beberapa kali membagikan pemandangan indah di Papua, seperti pantai yang airnya jernih berwarna kebiruan, infrastruktur dalam kota, hingga pusat perbelanjaan .
Kini unggahan Chris pun viral, total ditonton hingga jutaan kali dan disukai oleh ratusan ribu orang. Beragam komentar diberikan oleh warganet, kebanyakan yang takjub dengan pemandangan indah tersebut.
“Asik bener. Lah di gua buka jendela langsung kandang bebek punya tetangga,” ungkap akun @pudipus.
Sementara itu, beberapa menceritakan pengalaman serupa. Menurut beberapa warganet yang juga tinggal di daerah yang sama, mereka juga kerap melihat pemandangan tersebut dari dalam kamar.
ADVERTISEMENT
“Asli, di sana belakang rumah itu pantai. Rumahku di sana juga gitu, kalau bangun pagi aku suka liat ombak. Rasanya kayak masalah tuh gak ada,” ujar akun @vhanny78. (bob)