news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Detik-detik Mendebarkan Pria Jatuh dari Balon Udara, Ditolong Pakai Selimut

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
25 Maret 2021 15:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Orang nyaris jatuh dari balon, ditolong dengan selimut. (Foto: 3W Daily/YouTube)
zoom-in-whitePerbesar
Orang nyaris jatuh dari balon, ditolong dengan selimut. (Foto: 3W Daily/YouTube)
ADVERTISEMENT
Seorang pria yang sedang naik balon udara baru-baru ini sukses menuai sorotan publik. Bukan tanpa sebab, pria tersebut terjatuh karena kehilangan cengkramannya, beruntung masih bisa ditolong dengan selimut.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari India Times, pada Rabu (24/3/2021), peristiwa tersebut terjadi di Teotihuacan, Meksiko. Momen mendebarkan ketika pria yang naik balon udara berusaha menyelamatkan nyawanya diabadikan oleh warga sekitar yang menonton.
Adapun video berdurasi kurang lebih dua menit tersebut bermula ketika sebuah balon udara raksasa terbang di langit dengan membawa seorang pria. Namun, pria tersebut dalam posisi tidak normal, yakni nyaris jatuh dengan berpegangan dengan tali.
Orang nyaris jatuh dari balon, ditolong dengan selimut. (Foto: 3W Daily/YouTube)
Sementara pria tersebut berusaha mati-matian untuk menyelamatkan diri, warga yang menyaksikannya di bawah pun berusaha menolongnya. Mereka berusaha menurunkan balon udara dengan ramai-ramai menarik talinya dari bawah.
Suasana semakin tegang. Puncaknya sampai ketika pria tersebut kehilangan pegangannya, lalu nyaris jatuh ke tanah. Beruntung, ia berhasil meraih dan kembali berpegangan pada tali di balon udara.
ADVERTISEMENT
Kerumunan orang di bawah tak henti-hentinya berteriak karena ngeri. Sementara warga yang berada di bawah tak kehabisan akal. Usai kesulitan menarik balon udara ke darat dengan tali, mereka menggunakan cara lain.
Selimut berukuran besar pun digunakan. Warga menarik sisi-sisinya, membentangkan, kemudian bersiap menangkap pria yang sedari tadi bergelantungan. Balon udara yang perlahan turun pun membuat pria yang terjebak bisa hati-hati turun.
Barulah setelah beberapa saat, pria itu berhasil diselamatkan menggunakan selimut. Beruntung, pria itu tidak mengalami cedera apapun, hanya tangannya saja yang merasa pegal-pegal.
Kisah tersebut seketika viral, ditonton ribuan orang. Meski begitu, hingga kini belum ada keterangan yang menjelaskan penyebab dari momen menegangkan tersebut bisa sampai terjadi.
Mengenai balon udaranya, pihak berwenang disebut tengah melakukan penyelidikan. Mereka juga akan memeriksa surat izin hingga keamanan yang dibutuhkan bagi para pengunjung. (bob)
ADVERTISEMENT