Ketika Para Bocah Pemulung Ditraktir Makan, Ekspresi Bahagianya Bikin Haru

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
22 Desember 2020 9:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bocah pemulung ditraktir makan. (Foto: @lylaardhia12.12.89/Instagram)
zoom-in-whitePerbesar
Bocah pemulung ditraktir makan. (Foto: @lylaardhia12.12.89/Instagram)
ADVERTISEMENT
Seorang perempuan baru-baru ini menuai sorotan usai melakukan sikap terpuji, yakni mentraktir bocah pemulung makan di restoran. Ekspresi bahagia sang bocah pun membuat publik jadi terharu.
ADVERTISEMENT
Momen tersebut dibagikan Lyla Ardhia lewat akun TikTok @lylaardhia12.12.89, pada 27 Februari 2020 lalu. Dalam beberapa video yang diunggahnya, tampak seorang bocah pemulung sedang duduk di depan minimarket.
Melihat bocah tersebut, Lyla langsung menghampiri dan mengajaknya masuk ke minimarket untuk ditraktir makanan yang ia mau. Bocah tersebut pun kaget, sempat tak percaya, tapi pada akhirnya mengikuti Lyla masuk ke minimarket.
"Sini, Nak. Mau makan apa? Ada ayam, ada nasi goreng, ada spaghetti," ucap Lyla dalam video, yang kemudian dibalas dengan sang bocah dengan menunjuk mangkuk berisi ayam.
Tak berhenti di sana, perempuan asal Makassar tersebut membagikan video lain ketika mentraktir bocah pemulung lain. Kali ini tak hanya seorang, melainkan ada empat bocah dibawa ke restoran untuk makan sepuasnya.
ADVERTISEMENT
“Ayo sini, nak, halo sayang. Simpan dulu di pinggir, nak. Iya, simpan dulu,” sebut Lyla meminta untuk bocah-bocah tersebut meletakkan dulu karung mereka.
Tampak raut wajah bocah-bocah tersebut begitu bahagia ketika menikmati makanan ayam goreng di restoran cepat saji. Tak sedikit kemudian yang merasa terharu melihat ekspresi bocah-boca tersebut.
“Makan, nak. Makannya pakai tangan kanan ya, sayang, ya. Enak, nak? Ini minumannya, ya. Ini sayurannya,” ungkap Lyla kepada para bocah pemulung itu.
Setelah sempat viral pada Februari lalu, kini unggahan tersebut kembali melejit dan ditonton hingga jutaan kali dan disukai oleh ratusan ribu orang. Beragam komentar pun diberikan warganet, kebanyakan merasa aksi Lyla inspiratif.
“Ya Allah, panjangkanlah umur orang-orang yang rajin bersedekah. Mudahkan rezekinya, panjangkan umurnya. Amin. Sehat selalu, Kak. Salam dari saya anak Maros,” ungkap akun @ainunmutmainnah85.
ADVERTISEMENT
“Subhanallah, indahnya berbagi dan melihat senyum kebahagiaan mereka. Semoga rezeki mbak bertambah banyak dan sehat terus. Amin ya Robb,” ujar akun @imisjuhebanjarmas. (bob)