Pria Ketemu Ibu-Ibu Diam di Pinggir Jalan Jam 1 Pagi, Penyebabnya Bikin Kasihan

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
19 November 2021 16:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pengemudi mobil tolong ibu-ibu. (Foto: @galang_fatih/TikTok)
zoom-in-whitePerbesar
Pengemudi mobil tolong ibu-ibu. (Foto: @galang_fatih/TikTok)
ADVERTISEMENT
Cerita seorang pria yang tengah melintas di sebuah jalan subuh-subuh belakangan menuai sorotan publik. Sebab, ia bertemu dengan ibu-ibu tua yang berdiri bergeming, sendirian pada pukul 01.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Momennya dibagikan Galang Al Fatih lewat akun @galang_fatih di TikTok, pada 3 Oktober 2021. Dalam video berdurasi kurang dari semenit tersebut, awalnya Galang yang melintas dengan mobil melihat ibu-ibu, terdiam di tepi jalan.
Lantas Galang menghampiri ibu-ibu tersebut. Ia kemudian mengaku bahwa pertemuannya tersebut penuh keajaiban. Sebab, sebelumnya pria tersebut tak pernah melalui jalanan itu, terlebih di malam hari.
Pengemudi mobil tolong ibu-ibu. (Foto: @galang_fatih/TikTok)
"Kadarullah biasanya kalau mau pulang hampir tidak pernah lewat jalur ini,” kata Galang dalam keterangan videonya.
Baginya, pertemuan tersebut merupakan jawaban dari doa ibu tersebut. Pasalnya, ternyata perempuan paruh baya itu merupakan penyandang disabilitas, tak bisa berbicara, yang sedang mencari tumpangan.
“Doa dari hati ibu ini dikabulkan Allah. Tiba-tiba pengin lewat sini," ujar Galang. "Ternyata, beliau mau mencari tumpangan tetapi tidak bisa berbicara," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Tidak tega, Galang pun langsung mengajak ibu-ibu itu menaiki mobilnya. Ia berniat mengantarkan ibu itu ke tempat tujuan dan bahkan memberikan sejumlah uang untuk perempuan yang sudah cukup tua itu.
Seketika unggahan tersebut viral, ditonton hingga ratusan ribu kali dan direspons oleh puluhan ribu orang. Beragam komentar diberikan warganet, kebanyakan yang salut dengan kebaikan pria tersebut.
“Mas, saya berterima kasih. Seandainya itu ibu kita. Merinding, sampai nangis saya,” sebut akun @dhinda.mamahnya.yoga.
“Buat masnya, makasih banyak sudah nolongin ibunya. Semoga kebaikan mas dibales oleh Allah SWT. Amin ya Allah,” ujar akun @nurdinazka90.
“Walaupun gak bisa bicara, tapi doa ibu ini didengar Allah,” kata akun @ari_020918. (bob)