Sedih! Pria Tak Diajak Teman-temannya Ikut Main PS5 karena Takut Bikin Rusak

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
22 Mei 2021 10:33 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Viral seorang pria dicueki hingga tak diajak bermain PS5 oleh teman-temannya. (Foto: TikTok/@raymondtopes)
zoom-in-whitePerbesar
Viral seorang pria dicueki hingga tak diajak bermain PS5 oleh teman-temannya. (Foto: TikTok/@raymondtopes)
ADVERTISEMENT
Momen seorang pria hanya bisa menonton saat teman-temannya main Playstation 5 (PS5) belakangan mencuri perhatian publik. Apalagi, pria tersebut sampai duduk di pojokan karena tak diajak satu pun temannya untuk bermain.
ADVERTISEMENT
Momen tersebut dibagikan oleh pria bernama Raymond Topes di akun TikTok pribadinya. Ia memperlihatkan salah seorang temannya hanya bisa menonton dan duduk di pojok kala teman-temannya tengah asyik bermain PS5.
"Tadi kita lagi ngumpul bareng. Tapi, ada satu orang duduk di pojokan sendirian. Dia nggak kita ajak main FIFA karena dia nggak punya PS5. Di sini dia sempat minta yang punya PS buat ajak dia main. Tapi, tetap nggak kita izinin," begitu narasi di video tersebut.
Di video berdurasi singkat itu, seorang pria memakai baju hitam tampak duduk di pojok saat teman-temannya tengah asyik bermain PS. Di sisi lain, para teman-teman lainnya terlihat berbincang satu sama lain.
Viral seorang pria dicueki hingga tak diajak bermain PS5 oleh teman-temannya. (Foto: TikTok/@raymondtopes)
Sementara itu, pria yang belum diketahui nama dan identitasnya tampak hanya terdiam melihat teman-temannya yang tengah asyik bermain PS dan berbincang-bincang. Ia tampak hanya berdiam diri. Sesekali seorang pria tersebut terlihat mengajaknya berbincang.
ADVERTISEMENT
Menurut pengakuan Raymond, pria itu tak diajak bermain karena tak punya PS5. Mereka menganggap temannya tersebut tidak tahu bermain. Padahal, pria berambut pirang itu sempat meminta untuk ikut bermain. Kendati demikian, ia tetap tak dizinkan karena teman-temannya khawatir malah bisa-bisa membuat PS5-nya rusak.
"Kita takut kalo dia main PS5 malah rusak PS-nya," imbuhnya dalam keterangan unggahan.
Tak ayal, video yang diunggah Sabtu (15/5/2021) itu ramai dikomentari warganet. Beberapa menganggap pria tersebut harusnya mengganti pertemanan karena dirinya disebut tak dianggap. Di sisi lain ada juga yang mengaku sedih melihat pria tersebut lantaran dicampakkan oleh teman-temannya.
Sayangnya, hingga artikel ini dimuat, belum diketahui pasti tentang kebenaran video tersebut. Akan tetapi, terlepas dari itu, para warganet merasa kecewa dengan video tersebut lantaran memperlihatkan seorang pria yang dicampakkan oleh teman-temannya dengan tidak mengajak bermain PS5.
ADVERTISEMENT
Kini, video TikTok tersebut telah dilihat 3,4 juta orang dan disukai 160.100 pengguna TikTok. Beragam tanggapan dilontarkan warganet mulai dari komentar negatif hingga dianggap merupakan video rekayasa untuk mencuri perhatian publik.
"Gua sih lebih takut kehilangan teman daripada PS5," tulis @ahmadap835.
"Kalau kelebihan teman kasih ke tongkrongan lain aja daripada digituin sama lu semua," sahut @bapakjoko_09.
"Memanfaatkan penderitaan seseorang hanya untuk like dan followers, lawak lu," ucap @panggilgwabi.
"Gini amat mau viral ya, bro wkwkwk," timpal @natanih14. (fre)