Seorang Penjual Bubur Keliling di Surabaya Fasih Berbahasa Jepang

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
23 September 2020 9:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Viral penjual bubur di Surabaya fasih berhasa Jepang. (Foto: Instagram/@nexs.japanesecenter)
zoom-in-whitePerbesar
Viral penjual bubur di Surabaya fasih berhasa Jepang. (Foto: Instagram/@nexs.japanesecenter)
ADVERTISEMENT
Tanpa memandang sebelah mata, penjual bubur biasanya jarang menguasai bahasa asing. Pasalnya, sejumlah orang yang berprofesi di bisnis tersebut cenderung memakai bahasa indonesia atau bahasa suku saat berjualan.
ADVERTISEMENT
Namun, baru-baru ini seorang penjual bubur di Surabaya mengagetkan publik media sosial. Pria tersebut bernama Faizal. Dalam video yang diunggah di akun Instagram @nexs.japanesecenter, pria itu tampak fasih berbahasa Jepang.
"Apa kabar bahasa Jepang kalian? Dapat kiriman dari salah satu kawan mimin. Tadi waktu mau ke BG Junction aku jalan lurus arah Jalan Kranggan depan toko Bata orangnya jual bubur," tulis @nexs.japanesecenter.
Video berdurasi tak lebih dari satu menit tersebut memperlihatkan seorang penjual bubur tampak menunjukkan kebolehannya saat diminta berbahasa Jepang. Dengan santai, ia pun berbahasa Jepang dengan cukup fasih.
Viral penjual bubur di Surabaya fasih berhasa Jepang. (Foto: Instagram/@nexs.japanesecenter)
Menurut pengakuan sejumlah warganet. Pria bernama Faizal itu merupakan penjual bubur di pinggir Jalan Kranggan, Surabaya. Selain itu, Faizal juga disebut selalu berjualan mulai siang hari hingga larut malam.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, meski hanya seorang penjual bubur, Faizal ternyata memiliki keahlian dengan menguasai bahasa Jepang. Bahkan, tak main-main, menurut penilaian warganet yang juga menguasai bahasa Jepang, pria penjual bubur itu disebut cukup fasih berbahasa Jepang.
"Keren Bapak ini, belajar otodidak dan aksennya seperti orang Jepang," tulis @debyandryaniwinata.
Dikabarkan, menurut berbagai sumber, Faizal diketahui pernah merantau ke Bali hingga membuat dirinya bisa berbahasa Jepang kala memandu turis Jepang.
Tidak hanya itu saja, pria itu juga disebut bisa menguasai dengan baik bahasa Inggris. Tak ayal, dengan kebolehannya menguasai bahasa asing, banyak warganet kemudian terharu dan bangga dengan pria penjual bubur tersebut.
Kini, video tersebut telah ditonton puluhan ribu orang dan mendapatkan komentar pujian dari sejumlah warganet.
ADVERTISEMENT
"Makin semangat ngerjain skripsi dan mengejar impian pergi ke jepang. Makasih min," sahut @kevinwibowo11.
"Pesan yang bisa ku tangkap dari video ini. Janganlah kalian memandang seseorang dari penampilan luarnya saja. Mungkin, penampilan luarnya biasa saja tapi kemampuan yang dimilikinya jauh dari penampilan luarnya," timpal @ak.syahputra. (fre)