Terjebak Banjir Besar, Sopir Truk Selamat usai Unggah Video Masak Mie di TikTok

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
6 Januari 2021 15:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Terjebak banjir malah masak mi di dalam truk. (Foto: @iskandar6400/TikTok)
zoom-in-whitePerbesar
Terjebak banjir malah masak mi di dalam truk. (Foto: @iskandar6400/TikTok)
ADVERTISEMENT
Seorang pengemudi truk yang terjebak di tengah banjir di hutan kelapa sawit baru-baru ini menuai sorotan publik. Pasalnya, ia tetap santai bahkan selamat berkat video masak mi yang diunggahnya ke TikTok.
ADVERTISEMENT
Momen tersebut dibagikan Iskandar lewat akun @iskandar6400 di TikTok, pada Minggu (3/1/2021). Dalam video berdurasi kurang dari semenit, tampak seorang pria sedang memasak mi instan di dalam truk.
Adapun dirinya memang tak bisa keluar dari truk tersebut. Pasalnya, selain karena mogok, setengah dari badan truk sudah dalam keadaan tenggelam oleh banjir. Bahkan, air sudah mulai masuk ke dalam truk yang ia kemudikan.
Terjebak banjir malah masak mi di dalam truk. (Foto: @iskandar6400/TikTok)
“Mantap. Terima kasih Abab Bomba sudah datang mengunjungi. Sebentar, aku masak maggi dulu. Kita ajak makan mi,” sebut akun tersebut menggunakan dalam keterangan video bahasa melayu.
Mengutip mStar, pria asal Malaysia tersebut bernama lengkap Iskandar Sudirman. Ia menceritakan saat itu merasa lapar ketika terjebak banjir. Karenanya, pria berusia 34 tahun itu memasak mi instan sebelum dijemput petugas.
ADVERTISEMENT
“Saya terjebak banjir dan waktu itu saya sangat lapar. Makanya saya masak mi instan. Memang di truk saya ada macam-macam, dari kebutuhan sampai persediaan makanan. Karena tugas saya menjelajah hutan, ladang, banjir, dan berbagai tempat," kata Iskandar.
Ketika petugas akhirnya tiba dengan menggunakan pelampung, mereka tertawa mendapati Iskandar sedang menunggu mi instannya makan. Bahkan, pria beberapa saat lalu terjebak banjir itu dengan santai menawarkan agar penyelamatnya makan terlebih dahulu.
Diketahui, lokasi terjadinya peristiwa tersebut yakni di Ulu Tiram, Johor, Malaysia. Kala itu, volume air sudah setinggi orang dewasa. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Kini video tersebut pun viral, ditonton hingga lebih dari 900 ribu kali dan disukai oleh lebih dari 80 ribu orang. Beragam komentar diberikan warganet, kebanyakan yang merasa terhibur dengan aksi Iskandar.
ADVERTISEMENT
“Hahaha sempat-sempatnya memasak,” kata akun @shah_ynwa. (bob)