Video Viral Pria Diduga Ancam Menteri Agama Yaqut Qolil Sembari Pamer Pedang

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
28 Februari 2022 15:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Pengeras Suara  (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pengeras Suara (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Surat Edaran (SE) Menteri Agama No 5 Tahun 2022 mengenai pedoman penggunaan pengeras suara di masjid dan musala menuai beragam kritik dari umat Muslim. Namun, belum lama ini, publik dikagetkan dengan video seorang pria yang diduga mengancam Menteri Agama, Yaqut Qolil, sambil memamerkan pedang.
ADVERTISEMENT
Video itu beredar luas di berbagai media sosial, salah satunya dibagikan di akun Instagram @dennysirregar. Pria yang bersangkutan tampak marah dengan aturan yang baru saja diterbitkan Menteri Agama dengan memperlihatkan pedangnya.
"Bapak Yaqut, tolong jangan usik agama kami. Kalau Bapak Yaqut terus mengusik agama kami," ucap pria tersebut sambil memamerkan pedangnya.
Begitulah ucapan yang dilontarkan pria itu lantaran tidak menyetujui aturan surat edaran yang baru dikeluarkan tersebut. Ia tampak marah dan kesal sambil menunjukkan sebuah pedang dengan bermaksud agar agamanya tidak diusik.
Dengan duduk tegak, pria memakai baju batik tersebut memperlihatkan gestur ketidaksukaannya dengan surat edaran pengaturan pengeras suara di masjid dan musala. Ia juga terlihat sempat membuka sarung pedangnya tersebut.
Viral pria diduga ancam menteri agama dengan memamerkan pedang samurai. (Foto: Instagram/@dennysirregar).
Tidak hanya sekali, pria berambut pendek tersebut tampak dua kali nyaris membuka sarung pedang itu dengan bermaksud mengecam aturan yang baru diterbitkan oleh Yaqut. Menurutnya, aturan tersebut sangat mengusik agama yang dianutnya.
ADVERTISEMENT
Tak ayal, video itupun menuai beragam komentar dari publik di dunia maya. Beberapa menganggap aksi pria yang bersangkutan sangat tidak pantas lantaran mengancam menteri agama dengan memamerkan pedangnya.
Di sisi lain, ada juga yang kesal dengan aturan menteri agama mengenai pengeras suara masjid dan musala. Hal itu dinilai akan membuat umat Muslim marah. Kendati demikian, protes yang dilakukan juga dinilai harus santun.
Kini, video itu viral di media sosial hingga ramai diperbincangkan publik. Tak dimungkiri, banyak warganet kaget dengan aksi pria tersebut lantaran dengan memamerkan pedang sambil mengancam menteri agama usai menerbitkan aturan baru tentang toa masjid.
"Inikah yang dinamakan akhirnya zaman, sesama muslim akan saling bunuh, inikah yang dinamakan gelar doktor ustaz alim ulama dan sebagainya yang ketika timbul masalah maka harus menghunus pedang," tulis @hsnbhsty.
ADVERTISEMENT
"Dia kebanyakan bicara jadi sulit untuk memahami rangkaian kata-kata," sahut @nga_tie_niem.
"Jiahahah main pedang-pedangan, udah kayak anak kecil aja," lanjut @radityawendraa. (fre)