Collabonation Tour Hadir di Surabaya: Kenalkan Masyarakat Jaringan Baru

Konten Media Partner
25 Juli 2022 12:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keseruan konser musik offline Collabonation Tour. Foto: Dok. Indosat
zoom-in-whitePerbesar
Keseruan konser musik offline Collabonation Tour. Foto: Dok. Indosat
ADVERTISEMENT
Surabaya baru saja mendapat kemeriahan dan kegembiraan berkat hadirnya Collabonation Tour yang diadakan oleh IM3, Kamis (14/7). Ya, Kota Pahlawan ini jadi giliran kedua setelah Jember sebagai lokasi konser musik offline yang menghadirkan berbagai musisi Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Rendy Pandugo, D’MASIV, Ndarboy Genk, dan Wake Up, Iris ! menjadi sederet nama yang memeriahkan Collabonation Tour Surabaya. Setelah ini, Collabonation Tour juga akan hadir di Padang, Jambi, Pontianak, Samarinda, Bali, Malang, dan berbagai kota-kota lainnya.
Collabonation yang 2,5 tahun sebelumnya dilakukan banyak secara online bersama berbagai musisi, komunitas, dan seniman kini menyapa para audiensnya secara langsung melalui panggung musik yang akan mengelilingi 50 kota di seluruh Indonesia.
Perhelatan ini juga merupakan salah satu upaya IM3 untuk mengajak seluruh masyarakat Indonesia bisa merasakan kekuatan jaringan terbaru dari Indosat Ooredoo Hutchison.
SVP Head of Regional East Java & Bali Nusra Indosat Ooredoo Hutchison, Soejanto Prasetya, mengatakan bahwa Collabonation jadi satu perayaan era baru dari IM3. Bersama para musisi kebanggaan masyarakat, hadirnya konser ini menunjukkan bahwa IM3 punya antusiasme untuk mengajak banyak orang bisa merasakan kekuatan jaringan terbaru Indosat Ooredoo Hutchison.
ADVERTISEMENT
“Kekuatan jaringan yang diberikan oleh IM3 ini bisa dinikmati melalui berbagai kegiatan seperti streaming, mengakses dan membuat konten di media sosial, chatting, game online, dan berbagai aktivitas internet lainnya,” ujar Soejanto.
Kampanye Era Baru, Jaringan Baru dari IM3
Collabonation Tour untuk perkenalkan Era Baru, Jaringan Baru. Foto: Dok Indosat
IM3 sadar bahwa kekuatan jaringan jadi satu hal yang paling dibutuhkan oleh pengguna internet di Indonesia. Apalagi pasar dan pengguna mayoritas dari IM3 merupakan anak muda yang aktif berkegiatan digital. Tentu mereka membutuhkan internet yang lancar untuk bisa melakukan berbagai kegiatan.
Karenanya, IM3 melakukan perluasan dan optimalisasi jaringan Indosat Ooredoo Hutchison di lebih dari 43. 000 pemancar jaringan. Upaya ini akan terus dilakukan ke seluruh Indonesia untuk memastikan bahwa seluruh masyarakat dan pelanggan bisa mendapatkan pengalaman telekomunikasi digital yang baik sehingga bisa memenuhi kebutuhan digital dan lifestyle penggunanya.
ADVERTISEMENT
Kampanye Era Baru, Jaringan Baru merupakan salah satu rangkaian dari realisasi tersebut. Dengan memberikan hiburan sekaligus membangkitkan semangat berkarya masyarakat Surabaya, Collabonation Tour dari IM3 ini diharapkan dapat memberi dampak positif yang signifikan. Ini juga merupakan bukti nyata bahwa IM3 punya komitmen yang kuat untuk meningkatkan kenyamanan pengalaman berinternet yang baru dan kuat.
Ada berbagai komunitas yang turut membantu dan merasakan serunya pertunjukan musik offline di Surabaya ini. Sebut saja Sourabaya in Frame, Lensa Community, dan beberapa komunitas fotografi lainnya untuk experience stage photography. Ada pula komunitas kampus dan Pemuda Berkain Surabaya yang tampil dengan gaya wastra khasnya.
Pemuda Berkain Surabaya di Collabonation Tour Surabaya. Foto: Dok. Indosat
Penonton yang membeli tiket Collabonation Tour tidak hanya merasakan keseruan konser musik dan kampanye Era Baru, Jaringan Baru yang dihadirkan IM3. Lebih dari itu, penonton konser musik khusus ini juga mendapat Kartu Perdana Freedom Internet edisi spesial Collabonation dengan kuota 9 GB.
ADVERTISEMENT
Kuota besar dengan jaringan yang kuat ini tentu saja bisa digunakan untuk merasakan era baru pengalaman berinternet melalui berbagai pilihan produk dan layanan IM3.
Nantikan Collabonation Tour selanjutnya di kotamu! Agar tidak ketinggalan, kamu bisa cek selalu informasi seputar kota, line up musisi, hingga informasi pembelian tiket melalui www.collabonation.co.id/tour juga melalui Instagram @indosatim3. Siapkan dirimu untuk konser seru dari IM3!