Podcast: Melatih Anak Memanajeri Diri Sendiri dengan Konsep 'MR DOT'

Konten Media Partner
9 Agustus 2019 9:47 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Budi Hartono, Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Surabaya. Foto: Windy Goestiana/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Budi Hartono, Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Surabaya. Foto: Windy Goestiana/Basra
ADVERTISEMENT
Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Surabaya, Budi Hartono, selama lima tahun terakhir melatih muridnya untuk bisa jadi manajer diri sendiri. Salah satu caranya, Budi Hartono mengenalkan konsep 'MR DOT', di mana siswa menjalankan peran sebagai material manager, responding manager, discipline manager, operation manager, dan time manager.
ADVERTISEMENT
Harapannya, anak bukan hanya bisa mengatur waktu dan prioritas, tapi juga bisa belajar bertanggung jawab atas tindakan dan keputusan yang akan dibuatnya.
Sejak 2014, Budi bahkan sudah berinisiatif memasukkan pembelajaran antikorupsi yang pertama di Surabaya. Berkat prestasi ini, SMP Negeri 3 Surabaya meraih penghargaan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Presiden Joko Widodo sebagai Sekolah Berintegritas Tinggi.
Inilah wawancara Basra bersama Budi Hartono, Kepala SMP Negeri 3 Surabaya, dalam The Headmaster. Selamat mendengarkan!
(Reporter: Windy Goestiana)