Uniknya Hampers Lebaran Ketupat dalam Besek Bambu

Konten Media Partner
19 Mei 2021 17:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hampers ketupat lebaran yang dikemas dalam besek bambu. Foto-foto: Masruroh/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Hampers ketupat lebaran yang dikemas dalam besek bambu. Foto-foto: Masruroh/Basra
ADVERTISEMENT
Tujuh hari selepas Idul Fitri, umat Islam terutama di Jawa akan merayakan lebaran ketupat. Menilik dari namanya tentunya kuliner ketupat tak lupa untuk disajikan. Cynthia Ika Prameswari, warga Gedangan Sidoarjo, mengemas kuliner ketupat menjadi hampers (hantaran) istimewa.
ADVERTISEMENT
"Saya kemas ketupat dalam besek yang sudah dihiasi. Ini jadi hampers menyambut lebaran ketupat," ujarnya kepada Basra, Rabu (19/5).
Lebih lanjut Cynthia menuturkan, selain ketupat, dalam satu besek berukuran besar tersebut juga dilengkapi dengan sayur nangka muda atau sayur labu siam.
"Sayur tinggal pilih ya sesuai selera. Satu besek besar bisa muat 4 ketupat dan tiga bungkus sayuran," imbuhnya.
Cynthia Ika Prameswari
Hampers ketupat lebaran yang ditawarkan Cynthia ini pun laris manis. Sejak hari pertama Idul Fitri, Cynthia tak pernah sepi orderan. Sehari minimal lima porsi orderan yang diterima Cynthia.
"Orang kan pengen merayakan lebaran ketupat tapi nggak mau repot masak karena kan juga sudah mulai masuk kerja, jadi ya pesan ke saya," jelas Cynthia.
ADVERTISEMENT
Untuk 6 porsi ketupat lebaran, Cynthia mematok harga Rp210.000. Enam porsi tersebut biasanya dikemas dalam 4 besek.
Ide awal Cynthia mengemas ketupat dalam besek dan menjadikannya hampers berawal dari banyaknya pesanan ketupat lebaran. Cynthia pun ingin pengemasan yang lain daripada yang lain.
"Kebetulan saya kan orangnya suka yang berbau etnik jadilah saya pilih besek berbahan bambu ini," simpulnya.