Wall Street English Buka Kelas di Surabaya

Konten Media Partner
18 November 2019 20:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pembukaan Wall Street English di Pakuwon Mall Surabaya. Foto-foto : Amanah Nur Asiah/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Pembukaan Wall Street English di Pakuwon Mall Surabaya. Foto-foto : Amanah Nur Asiah/Basra
ADVERTISEMENT
Kemampuan berbahasa Inggris saat ini sudah jadi bekal wajib untuk anak-anak maupun dewasa. Baik di sekolah maupun urusan pekerjaan hampir selalu ada istilah berbahasa Inggris yang digunakan. Agar masyarakat Surabaya makin fasih berbahasa Inggris, Wall Street English membuka cabangnya di Surabaya.
ADVERTISEMENT
Dalam pembukaan Wall Street English (WSE) Indonesia di Surabaya, CEO WSE Kish Gill menyampaikan, Surabaya dipilih karena adanya peluang kerjasama yang strategis antara WSE Indonesia dengan Pemerintah Kota Surabaya.
"Dengan adanya kerjasama ini, semoga dapat membangun SDM unggul yang kompetitif hingga di level dunia," ucap Kish ketika ditemui Basra saat Grand Opening WSE di Pakuwon Mall, Senin (18/11).
Sementara itu, untuk proses pembelajarannya, Donna Limuel selaku Centre General Manager mengatakan, jika WSE menggunakan metode blended learning yang menggabungkan proses belajar digital interaktif dan juga kelas tatap muka dengan pengajar profesional.
Proses pembelajaran tersebut dibagai ke dalam tiga kelas. Pertama kelas review, yakni mengetahui apa saja yang telah dipelajari oleh siswa.
ADVERTISEMENT
Kedua kelas social club yang mengajarkan siswa untuk berkomunikasi dan lebih percaya diri ketika berbica menggunakan bahasa Inggris. "Dan yang terakhir kelas complementary yang fokus pada grammar," ungkapnya.
Dengan begitu, Donna berharap WSE dapat menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin belajar bahasa Inggris untuk meningkatkan kualitas dirinya.
"Selain itu, ke depan Indonesia ini akan berkembang dan banyak investor yang masuk. Untuk itu, kita juga harus mewujudkan SDM yang unggul dan mampu bersaing secara global agar tidak tertinggal," pungkasnya.