Cegah Hoax di Medsos, Polres Bojonegoro Gelar Diskusi bersama Admin Grup Facebook

Konten Media Partner
13 Desember 2018 23:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cegah Hoax di Medsos, Polres Bojonegoro Gelar Diskusi bersama Admin Grup Facebook
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Oleh Imam Nurcahyo
Bojonegoro - Jelang pelaksanaan Pemilu 2019, cukup banyak ditemui postingan berita bohong atau hoax di media sosial, dari pendukung kedua pasangan Capres dan Cawapres yang cenderung saling serang, mengandung ujaran kebencian, fitnah hingga adanyan kampanye hitam (black champagne).
ADVERTISEMENT
Guna mengantisipasi hal tersebut, pagi tadi Kamis (13/12/2018), Polres Bojonegoro mengundang admin dari sejumlah group facebook yang ada di Bojonegoro.
Kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat utama (rupatama) Polres Bojonegoro tersebut dipimpin oleh Kasubbag Humas Polres Bojonegoro AKP Sri Ismawati SH, dihadiri sejumlah admin grup facebook dan komunitas yang ada di Bojonegoro.
Cegah Hoax di Medsos, Polres Bojonegoro Gelar Diskusi bersama Admin Grup Facebook (1)
zoom-in-whitePerbesar
Dalam sambutannya, Kasubbag Humas Polres Bojonegoro mengajak seluruh admin grup facebook yang ada di Bojonegoro untuk menjaga grupnya masing-masing dari postingan berita bohhoneg atau hoax, ujaran kebencian dan isu sara, Sehingga situasi di dunia maya terutama di grup-grup facebook tetap kondusif.
"Mari kita jaga grup masing-masing dari postingan negatif. Tanpa peran admin, mustahil rasanya postingan bernada negatif dapat di minimalisir," tutur Kasubbag Humas,AKP Sri Ismawati SH.
ADVERTISEMENT
Kasubbag Humas mengharap para admin grup facebook dapat bertindak tegas, apabila ada anggota grupnya yang berkali-kali mengunggah postingan yang bernada negatif, yang berpotensi memperkeruh suasana di dalam grup tersebut.
"Kalau sudah diperingatkan dan masih saja memposting negatif, di-kick saja dari grup," kata AKP Sri Ismawati.
Sementara itu, salah satu admin grup facebook yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, Didik Winarto, dirinya mengucapkan banyak terima kasih atas undangan yang diberikan kepada dirinya dan para admin lainnya. Pihaknya bersama admin yang lain sepakat menjaga grupnya masing-masing dari hoax, ujaran kebencian dan isu sara.
"Kami para admin mendukung Polres Bojonegoro dalam menjaga media sosial facebook di Bojonegoro, dari postingan negatif," ucapnya. (red/imm)
ADVERTISEMENT