Kecamatan Blora Raih Emas Pertama Porkab Cabor Futsal

Konten Media Partner
5 September 2019 15:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim futsal Kecamatan Blora saat terima medali emas, Dalam Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Kabupaten Blora 2019, di GOR Mustika, Rabu (04/09/2019) malam
zoom-in-whitePerbesar
Tim futsal Kecamatan Blora saat terima medali emas, Dalam Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Kabupaten Blora 2019, di GOR Mustika, Rabu (04/09/2019) malam
ADVERTISEMENT
Blora - Dalam Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Kabupaten Blora 2019, tim futsal Kecamatan Blora berhasil meraih emas pertama. Di laga final yang berlangsung di GOR Mustika, Rabu (04/09/2019) malam, tim Kecamatan Blora menundukan tim futsal Kecamatan Jiken dengan skor 3-2.
ADVERTISEMENT
Ketua Panitia Porkab Purwadi Setiono dalam sambutan upacara penghormatan pemenang (UPP) usai pertandingan final futsal mengucapkan selamat pada pemenang, dan semoga selalu meningkatkan prestasi yang telah diraih.
"Semoga emas pertama ini menjadi penyemangat bagi kontingen lainnya untuk meraih medali serupa di Porkab Blora yang baru kali pertama digelar ini,’’ ujar Ketua Panitia Porkab Purwadi Setiono dalam sambutan upacara penghormatan pemenang (UPP) usai pertandingan final futsal.
Tim futsal Kecamatan Blora saat terima medali emas, Dalam Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Kabupaten Blora 2019, di GOR Mustika, Rabu (04/09/2019) malam
Tampilnya tim futsal Kecamatan Jiken di pertandingan pamungkas sebenarnya diluar dugaan. Di babak pendahuluan, Jiken menggasak tim unggulan Kecamatan Cepu 3-1 melalui adu penalti setelah bermain imbang 1-1. Di laga semifinal, Jiken mengandaskan perlawanan tim Kecamatan Sambong 12-0. Bahkan di laga final, Jiken sempat unggul 2-0 melawan Blora hingga pertengahan babak kedua. Namun, peluang untuk mempersembahkan medali emas pertama gagal dipertahankan para pemain Jiken. Bukannya mengatur strategi dengan memperlambat tempo pertandingan ataupun mengulur-ulur waktu, para pemain Jiken justru terus berupaya mengusai bola.
ADVERTISEMENT
Sebaliknya, tertinggal 0-2 membuat offisial tim Kecamatan Blora mengganti seluruh pemainnya, terkecuali penjaga gawang. Masuknya pemain baru yang tenaganya masih segar, menjadikan tim Kecamatan Blora semakin gencar melancarkan serangan. Hasilnya, satu persatu gol tercipta. Hingga kedudukan imbang 2-2. Puncaknya, satu menit menjelang laga berakhir, tim Kecamatan Blora berhasil memanfaatkan umpan tendangan pojok dan terciptalah gol penentu kemenangan Kecamatan Blora. Skor 3-2 untuk kemenangan tim futsal Kecamatan Blora bertahan hingga peluit akhir pertandingan ditiupkan wasit.
"Itulah pertandingan. Hasilnya ditentukan hingga pertandingan selesai,’’ kata Agus Winarto salah seorang official kontingen Kecamatan Blora di Porkab 2019.
Medali perunggu cabang futsal diraih tim Kecamatan Kunduran setelah memenangkan pertandingan dengan skor 12-0 melawan tim futsal Kecamatan Sambong. (teg/imm)
ADVERTISEMENT
Berikut hasil Pertandingan Semi Final dan Final Porkab Futsal:
Hasil Porkab Cabor Futsal, Rabu, 4 September 2019
Semifinal
Blora vs Kunduran 4 - 2
Jiken vs Sambong 6 - 1
Final Perebutan Juara 3
Kunduran vs Sambong 12 - 0
Grand Final
Blora vs Jiken 3 - 2
Reporter: Priyo Spd
Editor: Imam Nurcahyo
Artikel ini pertama kali terbit di: https://beritabojonegoro.com
Dengan judul: Kecamatan Blora Raih Emas Pertama Porkab Dari Cabang Olahraga Futsal
https://beritabojonegoro.com/read/18106-kecamatan-blora-raih-emas-pertama-porkab-dari-cabang-olahraga-futsal.html