news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Polisi Akan Lakukan Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Pembacokan di Bojonegoro

Konten Media Partner
15 Mei 2022 22:30 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi: pembacokan (foto: kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi: pembacokan (foto: kumparan)
ADVERTISEMENT
Bojonegoro - Kepolisian Sektor (Polsek) Bojonegoro Kota, Polres Bojonegoro, akan lakukan pemeriksaan kejiwaan terhadap AP (13), warga Kelurahan Ngroworejo, Kecamatan Bojonegoro Kota, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, yang membacok tetangganya sendiri berinisial AF (15), Minggu (15/05/2022), karena diduga pelaku mengalami ganguan kejiwaan.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya pelaku pernah melakukan upaya bunuh diri dengan cara hendak menceburkan diri dari atas Jembatan Kaliketek, yang melintas di Sungai Bengawan Solo, di Kelurahan Banjarejo, Kecamatan Bojonegoro Kota, Kabupaten Bojonegoro.
"Bahwa pelaku pernah melakukan upaya bunuh diri di Jembatan Kaliketek, Bojonegoro. Dikarenakan pelaku diduga mengalami ganguan kejiwaan, selanjutnya rencana tindak lanjut pelaku akan kami bawa ke RSUD Sosodoro Djatikoesomo Bojonegoro untuk dilakukan pemeriksaan kejiwaannya." kata Kapolsek Bojonegoro Kota, Kompol M Nur Zjaeni.
Kompol M Nur Zjaeni menjelaskan bahwa kronologi kejadian tersebut bermula pada Jumat (13/05/2022) sekira pukul 13.00 WIB, korban bersama teman-temannya sedang ngopi di warung depan Stadion Letjend H Soedirman Bojonegoro.
"Tidak lama kemudian, pelaku datang, dan korban meminta pijat kepada pelaku, lalu pelaku memijat korban." tutur Kapolsek Kompol M Nur Zjaeni.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, sandal milik korban disembunyikan, sehingga korban marah dan memukul pelaku. Tidak hanya sampai di situ, saat itu korban membeli bakso dan tidak lama kemudian korban kembali warung tersebut dan langsung menyiram kuah bakso tersebut kepada pelaku, sehingga pelaku membalas korban dengan meludahinya.
Kemudian pada hari Minggu (15/05/2022) sekira pukul 10.00 WIB, korban kembali ngopi di warung yang sama, di depan Stadion Letjend H Soedirman Bojonegoro.
"Tidak lama kemudian pelaku datang ke warung tersebut dengan tujuan untuk gabung ngopi, namun tiba-tiba korban mengajak pelaku berkelahi," kata Kapolsek.
Selain itu, korban mengatakan kepada pelaku "kamu tidak apa-apa bawa parang". Mendengar perkataan korban tersebut, pelaku kemudain lari ke warung penjual es kelapa muda dan mengambil sebilah parang.
ADVERTISEMENT
Kemudian pelaku kembali ke warung tersebut lalu pelaku membacok korban hingga mengakibatkan luka robek pada telapak kaki bagian jari telunjuk dan jempol kaki kanan.
"Pelaku berhasil diamankan oleh warga. Selanjutnya pelaku dibawa ke Polsek Bojonegoro Kota." kata Kapolsek Kompol M Nur Zjaeni. (red/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Story ini telah dipublish di: https://beritabojonegoro.com