Bek Persebaya Cek MRI di Rumah Sakit Pertamina Jakarta

Konten Media Partner
12 Juli 2018 15:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bek Persebaya Cek MRI di Rumah Sakit Pertamina Jakarta
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Surabaya (beritajatim.com) - Persebaya kembali menambah daftar pemain cedera. Setelah sebelumnya Muhammad Syaifuddin menepi karena mengalami cedera lutut, kali ini giliran bek Persebaya, Andri Muliadi yang mengalami cedera.
ADVERTISEMENT
Cedera itu didapat pada laga Bhayangkara kontra Persebaya di Stadion PTIK, Rabu (11/6/2018). Saat itu, Andri mencoba mengantisipasi bola berduel udara dengan Dendy Sulistyawan. Namun sayang, saat turun kepala Andri mengalami benturan keras.
Kini Andri tengah melakukan pengecekan MRI di Rumah Sakit Pertamina Jakarta. "Kami langsung gerak cepat, Andri kami bawa ke Rumah Sakit Pertamina Pusat dan langsung diberikan penanganan. Saat ini Andri sudah dalam kondisi normal. Kami tinggal mengobservasi cederanya," kata dokter tim Persebaya, Adhimas, Kamis (12/7/2018).
Sementara itu hingga kini, Andri masih harus menjalani perawatan hingga waktu yang belum bisa ditentukan. Pasalnya, hasil dari tes belum keluar. "Untuk berapa lamanya kami belum dapat memastikan karena harus diobservasi dulu," tambah Adhimas.[way/kun]
ADVERTISEMENT