news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

M Sholeh Anggap Undangan Sidang Komdis PSSI untuk PSMP Salah

Konten Media Partner
3 Januari 2019 17:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
M Sholeh Anggap Undangan Sidang Komdis PSSI untuk PSMP Salah
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Mojokerto (beritajatim.com) - Kuasa Hukum PS Mojokerto Putra (PSMP), Muhammad Sholeh menilai undangan Komisi Disiplin (Komdis) Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) salah.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, perihal undangan sidang tersebut untuk dimintai keterangan pasca PSMP dijatuhi sanksi.
"Dimana-mana itu, seperti kasus kriminalitas diminta keterangan dulu sebagai saksi, kalau sudah mengarah dan ada alat bukti baru ditetapkan tersangka. Ini sudah diberikan sanksi, baru dimintai keterangan. Kita akan ikuti prosesnya sehingga saya mendampingi mereka ke Jakarta," ungkapnya, Kamis (3/1/2019).
Sholeh menambahkan ada lima orang yang dipanggil namun satu diantaranya tidak ada dalam struktural manajemen PSMP.
Yakni Andy Achmad. Empat lainnya yakni Presiden Klub PSMP, Firman Efendi, dua pelatih Jamal Yastro dan Nusyadera serta Kapten PSMP, Indra Setiawan.
"Banding kita terkait sanksi kemarin ke Komisi Banding PSSI juga belum ditanggapi, kami akan tunggu. Saya di sini (Jakarta, red) mendampingi karena kapasitasnya untuk diminta keterangan, tidak ada persiapan atau membawa barang bukti dan lainnya karena kita akan ikuti ke mana arahnya dulu," katanya.
ADVERTISEMENT
Empat orang dari lima orang tersebut akan menjalani Sidang Komdis PSSI di Rasuna Office Park Kuningan, Jakarta Selatan pukul 16.00 WIB. Undangan PSSI tersebut ditandatangani Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha tertanggal 1 Januari 2019 dengan Nomor: 06/AGB/06/I-2019.
Sekedar diketahui tim berjuluk The Laskar Mojopahit (Lasmojo) dijatuhi sanksi Komdis PSSI larangan tampil di Liga 2 2019 untuk PSMP karena terlibat match-fixing. Satu pemain tim kebanggaan masyarakat Kabupaten Mojokerto, Krisna Adi Darma dilarang beraktivitas dalam kegiatan sepak bola di lingkungan PSSI seumur hidup.[tin/ted]