Malang Raya di Mata Sandiaga Uno

Konten Media Partner
24 November 2018 10:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Malang Raya di Mata Sandiaga Uno
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Malang (beritajatim.com) - Calon Wakil Presiden RI nomor urut 02 Sandiaga Salahudin Uno mengatakan usai berkeliling bertemu warga Kota Malang di beberapa titik ada banyak potensi yang bisa dimaksimalkan demi kepentingan masyarakat.
ADVERTISEMENT
"Kita mendengarkan aspirasi masyarakat bagaimana berharap ada perbaikan dan ada perubahan," kata Sandiaga, Jumat (23/11/2018).
Beberapa aspirasi masyarakat yang ditangkap oleh Sandiaga adalah perubahan iklim ekonomi. Menurutnya, masyarakat butuh banyak lapangan pekerjaan dan berbagai kebutuhan pokok turun dengan harga terjangkau.
"Mereka ingin ekonomi berubah menjadi lebih baik di 2019. Mereka ingin lapangan kerja mudah didapat, harga murah terjangkau. Dan tadi masukan juga agar ada peningkatan kualitas guru," ujar Sandiaga.
Selain itu, Sandiaga Uno menyebut Kota Malang memiliki potensi di berbagai sektor. Antara lain, pariwisata, pertanian dan peternakan. Sandiaga mengatakan jika potensi yang dimiliki digarap serius Kota Malang akan menjadi lokomotif ekonomi di Jawa Timur.
"Tadi saya sudah sampaikan segalanya punya Kota Malang. Ada pariwisata, pertanian, peternakan. Ini kalau dikelola dengan baik UMKM-nya terbina, kewirausahaannya ditingkatkan, sosial entrepreneurshipnya juga bisa dikembangkan. Ini merupakan potensi yang luar biasa," tandasnya. [luc/suf]
ADVERTISEMENT