news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pebalap Nasional Tewas Ditusuk di Bondowoso

beritajatimcom
Portal berita update Jawa Timur, Surabaya, Malang, Banyuwangi, Jember, Madura, Kediri, Bojonegoro, Madiun, Malang, Gresik, Sidoarjo. Ngawi, Tuban, Lamongan, Trenggalek, Tulunggagung, Pacitan, Situbondo, Kota Batu dan lain-lain
Konten dari Pengguna
16 Februari 2019 12:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari beritajatimcom tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pembunuhan. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pembunuhan. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Bondowoso (beritajatim.com) – M. Hasyim Zaki Adil (24), pebalap nasional asal Desa Ramban Kulon, Kecamatan Cermee, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, meninggal dunia setelah ditusuk oleh seorang warga dari Desa Tapen, Kecamatan Tapen.
ADVERTISEMENT
Zaki meninggal di Rumah Sakit Bhayangkara. Penusukan terjadi di Desa Tapen sekitar pukul 20.00 WIB, Jumat (15/2). Kepala Satuan Reserse dan Kriminalitas Polres Bondowoso Ajun Komisaris Jamal masih menyelidiki kasus ini.
Muhamad Hasyim Zaki Adil (Foto: Yamaha Motor Co Ltd [JP])
“Saat ini kami sedang di lapangan. Belum ada kesimpulan,” kata AKP Jamal, Sabtu pagi (16/2).
Polisi memeriksa sejumlah saksi untuk mengetahui motif pelaku. Namun pelaku sudah berhasil ditangkap oleh polisi.
Zaki adalah pembalap nasional yang pernah mengikuti Asia Road Racing Championship (ARRC) 2015 kelas Asia Production 250 cc (AP250). Dia lahir di Bondowoso pada 4 Oktober 1995. [wir/suf]