500 Orang Mengungsi Usai Banjir dan Longsor Terjang Jayapura

Konten Media Partner
7 Januari 2022 14:38 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Banjir di pemukiman padat penduduk Abepura, Kota Jayapura. (Foto: Penrem 172/PWY)
zoom-in-whitePerbesar
Banjir di pemukiman padat penduduk Abepura, Kota Jayapura. (Foto: Penrem 172/PWY)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Jayapura mencatat sebanyak 500 orang mengungsi ke rumah kerabat terdekat akibat banjir dan longsor yang terjadi di wilayahnya.
ADVERTISEMENT
“Sampai saat ini, BPBD masih melakukan evakuasi warga yang terjebak banjir menggunakan 3 perahu karet serta 1 truk serbaguna untuk evakuasi warga terdampak longsor,” kata Plt Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, Jumat siang (7/1/2022).
BPBD melaporkan banjir berangsur surut, namun listrik masih dalam kondisi padam. Dinas Pekerjaan Umum setempat turut mengerahkan alat berat untuk mendukung percepatan penanganan wilayah terdampak tanah longsor.
SAR Jayapura membantu warga di Pasar Youtefa Abepura, Kota Jayapura. (Foto: SAR Jayapura)
“Kondisi mutakhir saat ini hujan ringan masih mengguyur wilayah Kecamatan Abepura, Kota Jayapura.  BNPB terus memonitor dan berkoordinasi dengan BPBD setempat terkait giat tanggap darurat,” tulis Abdul.
Kota Jayapura, Ibu Kota Provinsi Papua dilanda bencana banjir dan longsor pada Jumat dini hari (7/1/2022). Hingga kini tercatat 6 orang menjadi korban longsor di Distrik Jayapura Utara.
ADVERTISEMENT
Longsor yang melanda beberapa distrik atau kecamatan di Kota Jayapura terjadi akibat hujan deras sejak Kamis malam 6 Januari sekitar pukul 21.00 WIT.  Distrik terdampak meliputi Distrik Jayapura Utara, Jayapura Selatan, Abepura, Heram dan Muara Tami.