Cuaca Buruk, Long Boat Berpenumpang 14 Orang Dikabarkan Hilang di Pulau Mandais

Konten Media Partner
7 Agustus 2021 10:35 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Titik lokasi hilangnya long boat berpenumpang 14 orang. (Dok ilustrasi SAR Timika)
zoom-in-whitePerbesar
Titik lokasi hilangnya long boat berpenumpang 14 orang. (Dok ilustrasi SAR Timika)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Long boat berpenumpang 14 orang dikabarkan mengalami kebocoran dan pecah di Pulau Mandais, Kabupaten Kaimana, Papua Barat.
ADVERTISEMENT
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika, George L.M. Randang menyebutkan informasi itu diterima melalui Pos Pencarian dan Pertolongan Kaimana pada Sabtu (7/8), sekitar pukul 07.10 WIT yang diterima dari Andika, Komandan Pos TNI AL Kaimama.
"Kami sudah memberangkatkan 1 tim dari Rescuer Pos SAR Kaimana dan bergabung dengan personel TNI AL Kaimana, personel Pol Airud Kaimana dan keluarga korban. Cuaca buruk sedang terjadi di sekitar lokasi kejadian," katanya, Sabtu (7/8).
Kata George, tim SAR gabungan bergerak ke lokasi menggunakan RIB TNI AL dan long boat milik masyarakat.
"Sampai saat ini, tim SAR masih terus melakukan pencarian dan korban belum ditemukan," ujarnya.