Kabar Baik: 18 Orang di Papua Sembuh dari Corona

Konten Media Partner
21 Mei 2020 20:39 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi memakai masker. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi memakai masker. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Pasien sembuh corona di Papua hari ini bertambah 18 orang.
ADVERTISEMENT
Ke-18 orang ini tersebar di Kota Jayapura 2 kasus, Kabupaten Jayapura 3 kasus, Jayawijaya 2 kasus, dan Mimika 11 kasus.
Juru bicara Satgas Covid-19 Papua, dokter Silwanus Sumule menyebutkan secara kumulatif pasien sembuh corona di Papua mencapai 134 orang.
"Sedangkan untuk pasien positif Covid-19 di Papua mencapai 538 orang dengan rincian 394 orang masih dalam perawatan, lalu 10 orang meninggal dunia," jelasnya, Kamis (21/5).
Pasien Corona Meninggal Dunia
Silwanus juga menyebutkan hari ini terdapat 2 pasien dalam pengawasan (PDP) yang meninggal dunia.
"Kami belum memasukkannya ke daftar karena belum menjalani test swab, sehingga belum diketahui apakah kedua pasien ini positif COVID-19 atau tidak,”jelasnya.
Hingga kini, 12 kabupaten dari 29 kabupaten/kota menjadi zona merah corona.
ADVERTISEMENT
Ke-12 daerah zona merah adalah Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Keerom, Timika, Merauke, Boven Digoel, Mappi, Biak, Supiori, Jayawijaya, Mamberamo Tengah dan Sarmi.
***
*kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!