KM Surya Express Tenggelam di Manokwari, 18 Penumpang Selamat

Konten Media Partner
21 Maret 2020 15:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyelamatan penumpang KM Surya Express di Perairan laut Manokwari. (Dok: Basarnas Manokwari)
zoom-in-whitePerbesar
Penyelamatan penumpang KM Surya Express di Perairan laut Manokwari. (Dok: Basarnas Manokwari)
ADVERTISEMENT
Manokwari, BUMIPAPUA.COM - KM Surya Express tenggelam di perairan laut Masni-Saukorem, pukul 23.15 WIT, Jumat malam (20/3).
ADVERTISEMENT
Tim gabungan Basarnas berhasil evakuasi 18 awak kapal, termasuk dua perempuan dan satu juru mudi.
Kepala Basarnas Manokwari George Leo Mercy Randang menjelaskan, KM.Surya Express berangkat dari Surabaya ke Sorong, lalu melanjutkan perjalanan ke Manokwari.
Dalam perjalanan di perairan laut antara Masni dan Saukorem, tiba-tiba kapal bagian lambung kiri mengalami kebocoran, hinbgga akhirnya kapal tenggelam.
"Kami baru menuju ke lokasi kejadian pukul 03.10 WIT pada Sabtu dini hari (21/3). Penyelamatan berjalan dengan lancar dan seluruh penumpang menggunakan life jacket," katanya di Manokwari, Sabtu (21/3).
Penyelamatan penumpang KM Surya Express di Perairan laut Manokwari. (Dok: Basarnas Manokwari)
Tim gabungan antara Basarnas dan TNI AL terus melakukan pencarian penumpang. Pukul 06.30 WIT, tim berhasil menemukan 3 orang awak kapal, hingga akhirnya menyelamatkan seluruh penumpang yang berjumlah 18 orang.
ADVERTISEMENT
"Juru mudi sempat hilang dan ditemukan dengan kondisi sangat lemah. Seluruh penumpang masih dalam perawatan di Rumah Sakit dr Azhar Zahir - Angkatan Laut Manokwari. Operasi ini kami tutup, karena seluruh penumpang ditemukan selamat," ujarnya.