Foto Hoaks Menyebar, Kodam Cenderawasih: Jangan Mudah Percaya

Konten Media Partner
5 Desember 2018 13:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hoax (Ilustrasi) (Foto: Shutter Stock)
zoom-in-whitePerbesar
Hoax (Ilustrasi) (Foto: Shutter Stock)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM - Kodam XVII Cenderawasih imbau dan minta warga berhenti mengedarkan foto hoaks mayat yang tergeletak di tepi jalan melalui media sosial (medsos) maupun messenger. Sebab, foto yang kini viral di medsos itu bukanlah foto korban peristiwa di Kabupaten Nduga, Papua.
ADVERTISEMENT
Waka Pendam XVII Cenderawasih, Letkol Inf Dax Sianturi, menyampaikan bahwa foto maupun video yang diviralkan sebagian masyarakat di medsos itu bukanlah foto dan video di Kabupaten Nduga.
"Kepada masyarakat jangan mudah mempercayai foto dan video yang beredar di medsos. Jika menerima dan melihat hal itu segera mengecek ke instansi yang berwenang, apakah foto itu benar atau tidak," kata Dax, Rabu (5/12).
Dax mengatakan, kondisi jalan di Kabupaten Nduga belum teraspal, tak seperti kondisi jalan dalam foto yang beredar di medsos. Untuk itu, Dax mengimbau agar masyarakat yang menerima foto itu tidak menyebarkannya lagi, melainkan langsung dihapus.
"Jika masyarakat yang ada di luar Papua melihat hal itu, mereka akan mudah percaya. Jadi, kita cukup simpan dan langsung dihapus, sebab sampai sekarang kita belum mengetahui bagaimana kondisi sebenarnya di sana, terlebih lagi di sana tak ada jaringan, bagaimana bisa foto ataupun video bisa beredar begitu cepat," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Dax juga meminta masyarakat tenang dan menunggu pernyataan resmi dari pihak yang berwenang. (Liza)