Mahasiswa dan Jurnalis di Papua Turun ke Jalan Bantu Bencana Sulteng

Konten Media Partner
2 Oktober 2018 21:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mahasiswa dan Jurnalis di Papua Turun ke Jalan Bantu Bencana Sulteng
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Jurnalis Jayapura turun ke jalan bantu korban bencana Sulteng. (BumiPapua.com/Liza)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM - Aksi pengggalang dana bantu korban gempa dan tsunami di Palu, Donggala dan Sigi, Sulawesi Tengah terus dilakukan di Kota Jayapura. Kali ini, Forum Komunitas Jayapura, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), dan Indonesian Journalist Network (IJN) Papua melakukan penggalangan dana di pusat keramaian seperti di Lingkaran Abepura, Lampu Merah Kamkey dan Pasar Yaoutefa, Abepura.
Sekretaris Kerukunan Keluarga Palu di Papua, Melisman menyebutkan aksi ini akan terus dilakukan hingga Sabtu (6/10) pada sejumlah titik yang menjadi lokasi aktifitas masyarakat.
"Kami berharap dengan dilaksanakannya aksi ini dapat membantu saudara kami di Palu, sebab mereka sangat membutuhkan bantuan kita saat ini," ujar Melisman, Selasa (2/10).
Ketua Indonesian Journalist Network (IJN), Robert Vanwi ditempat yang sama menyampaikan aksi ini menunjukkan kepedulian terhadap sesama atas bencana yang menimpa masyarakat di Sulawesi Tengah.
ADVERTISEMENT
"Ini adalah rasa simpati kita terhadap saudara yang mengalami musibah gempa tsunami," kata Vanwi.
Ia berharap hasil yang didapat dari aksi ini bisa bermanfaat untuk korban gempa tsunami di Sulawesi Tengah. "Semoga pengumpulan dana ini dapat membantu saudara-saudara kita di Palu, Donggala dan Sigi," tuturnya.
(Liza)