Operasi Yustisi di Jayapura, 18 Penumpang Kapal Pelni Labobar Positif COVID-19

Konten Media Partner
9 Juni 2021 18:33 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemeriksaan COVID-19 kepada penumpang Kapal Pelni KM Labobar yang bersandar di Pelabuhan Jayapura. (Dok Humas Pemkota Jayapura)
zoom-in-whitePerbesar
Pemeriksaan COVID-19 kepada penumpang Kapal Pelni KM Labobar yang bersandar di Pelabuhan Jayapura. (Dok Humas Pemkota Jayapura)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Satgas COVID-19 Kota Jayapura kembali melakukan operasi yustisi pada penumpang kapal Pelni KM Labobar saat bersandar di Pelabuhan laut Jayapura.
ADVERTISEMENT
Dari 1.258 penumpang kapal yang turun, Satgas COVID-19 Kota Jayapura melakukan pemeriksaan COVID-19 acak kepada 231 penumpang. Hasilnya, 18 penumpang terkonfirmasi positif COVID-19.
Wakapolresta Jayapura Kota, AKBP Supraptono yang juga Ketua Koordinator Penegakkan Hukum Satgas COVID-19 Kota Jayapura menyebutkan operasi yustisi melibatkan 50 personel gabungan TNI/Polri, Satpol PP Kota Jayapura, Dinas Kesehatan, KKP Pelabuhan dan instansi terkait lainnya.
"Kami melakukan pemeriksaan rapid antigen acak kepada penumpang yang baru turun dari Kapal Labobar, khususnya penumpang dari luar Papua. Rata-rata penumpang yang positif COVID-19 usai melakukan perjalanan dari Surabaya. Ke-18 orang yang positif COVID-19 diantaranya 14 orang warga Keerom dan 4 orang warga Kota Jayapura," katanya, Rabu (9/2).
Ke-18 penumpang yang positif COVID-19 selanjutnya diisolasi dan petugas langsung melakukan pemetaan perjalanan.
ADVERTISEMENT
"Dinas kesehatan juga melakukan monitoring terhadap para penumpang yang positif melalui PPKM Mikro RT/RW setempat, sambil dilakukan isolasi mandiri," jelasnya.
AKBP Supraptono bilang operasi yustisi di Pelabuhan Jayapura akan terus dilakukan, guna pencegahan dini penyebaran COVID-19 di Kota Jayapura.