Pemilu Susulan di Kota Jayapura, Suara Jokowi Tetap Unggul

Konten Media Partner
19 April 2019 20:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas pada salah satu TPS di Kabupaten Merauke. (BumiPapua.com/Abdel Syah)
zoom-in-whitePerbesar
Petugas pada salah satu TPS di Kabupaten Merauke. (BumiPapua.com/Abdel Syah)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM – Walaupun dua dari lima distrik melakukan pemilihan umum (pemilu) susulan di Kota Jayapura, namun suara untuk kemenangan Jokowi-Ma’ruf tak lagi terbendung.
ADVERTISEMENT
Pantauan BumiPapua, pada lokasi penghitungan suara pada sejumlah TPS id Kota Jayapura, prolehan suara Jokowi-Ma’ruf unggu dibandingan suara Prabowo-Sandi.
Misalnya saja rekapitulasi suara di TPS 043 Argapura, Distrik Jayapura Selatan, pasangan Jokowi-Ma’ruf memperoleh 138 suara, jauh lebih unggul dari pasangan calon nomor urut 02 Probowo-Sandiaga yang hanya mendapat 19 suara.
Sama halnya di TPS 039 Kelurahan Vim, Distrik Abepura. Suara untuk Jokowi-Ma’ruf 180 suara, sedangkan Prabowo-Sandiaga memperoleh 28 suara.
Lalu di TPS 056 Kelurahan Adipura, Distrik Jayapura Selatan, pasangan Capres 01 mendapat 200 suara dan pasangan 02 hanya 29 suara.
Kemudian di TPS 31 Kelurahan Yabansai, Distrik Heram, suara Jokowi unggul 56 suara, sementara suara untuk Prabowo 21 suara, dari total pemilih 77 orang.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal menyebutkan kotak suara dan logistik pemilu lainnya dari 5 distrik di Kota Jayapura, rata-rata telah masuk ke distrik. Rencananya suara di tingkat distrik mulai dilakukan pada esok Sabtu (20/4).
Sebelumnya, Gubernur Papua Lukas Enembe usai mencoblos di TPS 043 Argapura, Distrik Jayapura Selatan mengklaim suara Jokowi –Ma’ruf 100 % dari masyarakat Papua, terutama pada kabupaten di wilayah pegunungan tengah Papua.
“Saya sudah mendapatkan informasi, bahwa suara Jokowi 100%. Ini komitmen bungkus dari Papua, untuk kemenangan Jokowi-Ma’ruf,” jelasnya.
Istilah bungkus atau ikat, biasa digunakan dalam pesta demokrasi dengan sistem noken di Papua. Istilah bungkus atau ikat adalah kesepakatan dari kepala suku atau kepala daerah di kabupaten itu yang telah sepakat untuk memenangkan calon tertentu.
ADVERTISEMENT
Dari Jayapura, Garda Indonesia Provinsi Papua mengklaim, berdasarkan hasil hitung cepat lembaga tersebut, pasangan Jokowi – Ma’ruf menang telak atas pasangan Prabowo – Sandiaga Uno.
Kepala Biro Humas, Sosialisasi dan Media IT Garda Indonesia Papua, Cahyo Agus Rianto menyebutkan pasangan Jokowi meraih 82,78 persen, sementara pasangan Prabowo memperoleh 15,38 persen.
“Daerah pegunungan Papua terjadi bungkus suara untuk Jokowi, terutama pada 12 kabupaten yang menggunakan sistem noken. Selain hitung cepat, kami tetap menunggu penguman resmi KPU,” ujarnya. (Katharina)