news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Perekonomian Papua Tumbuh hingga 9 Persen

Konten Media Partner
26 April 2022 16:33 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pedagang di Pasar Youtefa Abepura Kota Jayapura  (BumiPapua.com/Katharina)
zoom-in-whitePerbesar
Pedagang di Pasar Youtefa Abepura Kota Jayapura (BumiPapua.com/Katharina)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM - Bank Indonesia (BI) perwakilan Provinsi Papua memprediksi pertumbuhan perekonomian Papua pada triwulan kedua semester satu mencapai 9,2 persen.
ADVERTISEMENT
Sejumlah sektor yang mampu mendongkrak perekonomian Papua yakni sektor perikanan, pertanian dan pariwisata.
"Indikator lainnya adalah meningkatnya mobilitas masyarakat saat ini. Secara keseluruhan tahun 2022 di triwulan 1,II,III dan IV peningkatan mencapai 8,2 – 9,2 persen. Jadi berada pada kisaran itu pertumbuhan ekonomi di tahun 2022,” kata Kepala BI Perwakilan Provinsi Papua Juli Budi Winantya, Selasa (26/4/2022).
Selain itu juga terdapat indikator pembayaran seperti kartu debit, kredit dan QRIS yang semuanya sudah mulai meningkat.
“Jadi dengan mobilitas yang sudah meningkat. Kemudian tingkat vaksinnya lebih tinggi dan maju lagi. Ini kita harapkan kedepannya akan semakin meningkat,” ujarnya.
Diakuinya indeks pertumbuhan ini tidak setinggi tahun lalu yang mencapai 15,11 persen. Akan tetapi dengan kisaran 8,2 – 9,2 persen termasuk didalamnya sector tambang sudah bagus untuk pertumbuhan ekonomi Papua saat ini.
ADVERTISEMENT