Robongholo, Air Mineral Lokal dari Jayapura

Konten Media Partner
9 Juli 2021 13:03 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Robongholo, air mineral lokal dari Jayapura. (BumiPapua.com/Katharina)
zoom-in-whitePerbesar
Robongholo, air mineral lokal dari Jayapura. (BumiPapua.com/Katharina)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- PDAM Jayapura menyiapkan kebutuhan air mineral kemasan lokal untuk PON XX Papua.
ADVERTISEMENT
Merk dagang air kemasan tersebut adalah Nanwani dan Robongholo dipilih untuk air kemasan ini.
Nanwani berasal dari Bahasa Tobati. Nan artinya air. Sedangkan Wani artinya baik. Sedangkan Robongholo adalah nama lain dari Cycloop. Pegunungan Cycloop selama ini menjadi mata air bagi warga kota dan Kabupaten Jayapura.
Air mineral Nanwani dan Robongholo berasal dari sumber mata air Gunung Cycloop, sehingga aman dan higienis untuk dikonsumsi.
Robongholo, air mineral lokal dari Jayapura. (BumiPapua.com/Katharina)
Direktur Utama PDAM Jayapura, Entis Sutisna menyebutkan Robongholo telah diluncurkan beberapa waktu lalu. Sementara Nanwani masih proses untuk diluncurkan.
"Robongholo sudah diproduksi hingga 500 karton per hari ,dengan ukuran 600 dan 330 mililiter. Kemasan air mineral Robongholo dalam bentuk gelas dan botol. Produksinya belum optimal, karena pandemi COVID-19 saat ini," jelasnya, Jumat (9/7).
ADVERTISEMENT
Entis menyebutkan Robongholo telah dipasarkan di kota dan Kabupaten Jayapura dan ke sejumlah kabupaten sekitarnya yakni Keerom dan Sarmi.