Telkomsel Tambah Sinyal 100 Mbps di Puncak Papua

Konten Media Partner
16 Desember 2020 14:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Proses pengerjan penambahan sinyal komunikasi di Kabupaten Puncak Papua. (Dok Telkomsel)
zoom-in-whitePerbesar
Proses pengerjan penambahan sinyal komunikasi di Kabupaten Puncak Papua. (Dok Telkomsel)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Telkomsel menambah kekuatan sinyal komunikasi di Kabupaten Puncak Papua hingga 100 Mbps.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya kekuatan sinyal di kabupaten yang terletak di atas ketinggian sekitar 4.500 meter di atas permukaan laut hanya sebatas 6 Mbps.
Manager Network Service Timika Petrus DN Febrianto mengatakan Telkomsel berkomitmen terus bergerak maju untuk mengakselerasikan kehidupan bangsa dengan menyediakan layanan berkualitas hingga ke pelosok Indonesia.
"Jadi pada hari Kamis tanggal 10 Desember lalu,Palapa Ring Timur (PRT) sudah terkoneksi dengan Base Transceiver Station (BTS) milik Telkomsel yang berada di Kabupaten Puncak, Papua," katanya, Rabu (16/12).
Petrus menyebutkan sebelumnya BTS Telkomsel yang beroperasi di Kabupaten Puncak masih menggunakan koneksi satelit atau IDR yang memiliki keterbatasan kapasitas.
"Dengan adanya pengintegrasian antara BTS Telkomsel dengan PRT, kapasitas jaringan dapat ditingkatkan dari 6Mbps menjadi 100 Mbps. BTS tersebut juga didukung dengan jaringan broadband berteknologi terdepan 4G LTE dan langsung mendapat antusiasme dari masyarakat di Kabupaten Puncak," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Telkomsel berterima kasih dengan dukungan berbagai pihak, diantaranya Pemerinatah Kabupaten Puncak, Dinas Kominfo Kabupaten Puncak, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), PT Palapa Timur Telematika, dan juga Telkom Grup.
'Sejak terintegrasi dengan PRT, kami mencatat terjadi peningkatan trafik layanan data setiap harinya cukup signifikan,” tambah Petrus.
Kata Petrus sebagai perusahaan telekomunikasi digital terdepan, Telkomsel senantiasa berupaya melakukan perluasan layanan dengan terus bekerja sama dengan pemerintah dalam penyelenggaraan jaringan hingga pengembangan program Universal Service Obligation (USO) bersama BAKTI Kominfo.
“Kami menyadari, dengan hadirnya jaringan yang handal dan berkualitas, secara tidak langsung turut serta memajukan roda perekonomian di suatu wilayah. Telkomsel sebagai connectivity enabler akan selalu berusaha menghadirkan solusi bagi masyarakat di seluruh penjuru negeri guna menunjang gaya hidup digital yang terus berkembang,” jelasnya.
ADVERTISEMENT

Komunikasi Lancar

Proses pengerjan penambahan sinyal komunikasi di Kabupaten Puncak Papua. (Dok Telkomsel)
Bupati Puncak Papua, Willem Wandik menyambut baik meningkatkan sinyal komunikasi di kabupaten Puncak.
"Dampak paling utama adalah bisa membantu untuk sektor penididkan dan kesehatan, apalagi di masa pandemi corona. Kami harap masyarakat bisa memanfaatkan kemajuan teknologi dengan bijak untuk kemajuan bangsa," jelasnya.
Willem menyebutkan sejak jaringan komunikasi terhubung di Puncak, masyarakat sangat antusias menggunakan sejumlah aplikasi dari telepon pintar yang dimiliki masyarakat.
“Masyarakat sudah sangat ramai melakukan video call, chating dengan whatsapp, facebook lancar sekali. Saya juga begitu senang dengan kemajuan ini," katanya.
Lanjut Willem Wandik, penambahakan kekuatan menjadi 4G menjadi program prioritas di bidang sarana komunikasi dan informasi.
"Komunikasi saat ini sangat berpengaruh terhadap semua bidang, termasuk birokrasi, perbankan, pendidikan, ekonomi, hingga kesehatan," katanya.
ADVERTISEMENT