Truk Alami Rem Blong di Intan Jaya, 2 Personel TNI Meninggal Dunia

Konten Media Partner
11 September 2020 21:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Truk yang ditumpangi 17 personel tergulir di ampung Mamba, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya.  (Dok Kogabwilhan III)
zoom-in-whitePerbesar
Truk yang ditumpangi 17 personel tergulir di ampung Mamba, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya. (Dok Kogabwilhan III)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Dua prajurit TNI AD meninggal dunia saat melaksanakan tugas di Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua.
ADVERTISEMENT
Kepala Penerangan Kogabwilhan III, Kolonel Czi I Gusti Nyoman Suriastawa menyebutkan peristiwa terjadi pada Jumat (11/9), sekitar pukul 16.00 WIT.
Kendaraan truk yang bergerak dari arah Sugapa menuju Titigi Distrik Hitadipa Kabupaten Intan Jaya, mengalami kecelakaan karena rem blong di Kampung Mamba, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya.
"Truk membawa 17 personel Yonif Raider 400/Raider. Sebanyak 13 orang luka berat, 2 orang luka ringan dan dua orang meninggal atas nama Sertu Heri Susanto dan Pratu Jhan Risky Pratama Purbatua," jelasnya, Jumat (11/9).
Masyarakat dan personel TNI membantu evakuasi korban kecelakaan truk (Dok Kogabwilhan III)
Dalam kecelakaan ini, masyarakat setempat ikut membantu mengevakuasi korban ke Puskesmas Sugapa dengan bantuan kendaraan Hilux milik PT. MUJ.
"Kami telah mengamankan seluruh barang dan perlengkapan prajurit, termasuk senjata, amunisi dan perlengkapan lainnya dalam keadaan lengkap," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Suriastawa berterima kasih atas bantuan masyarakat yang turut membantu dalam proses evakuasi korban.