news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ubah Lahan Tidur Saat Pandemi, Brimob di Merauke Panen Sayur

Konten Media Partner
13 Juli 2020 17:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Batalyon D Pelopor Sat Brimob Polda Papua yang bertugas di Merauke saat panen sayur di lahan tidur yang telah diubah jadi lahan pertanian. (Dok: Polda Papua)
zoom-in-whitePerbesar
Batalyon D Pelopor Sat Brimob Polda Papua yang bertugas di Merauke saat panen sayur di lahan tidur yang telah diubah jadi lahan pertanian. (Dok: Polda Papua)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Brimob di Merauke panen sayur mayur di tengah pandemi corona COVID-19. Panen sayuran dilakukan di sekitar areal Mako Brimob Batalyon D Pelopor.
ADVERTISEMENT
Wadanyon D Pelopor AKP Sarifudin Ahmad, melalui Danki – 1 Iptu Yulianus Giay menyebutkan panen yang dilakukan merupakan hasil tanam sayur saat pandemi, untuk menjaga ketahanan pangan.
"Terima kasih kepada personel dan Bhayangkari yang telah membuat lahan tidur ini bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari," jelasnya, Senin (13/7).
Iptu Yulianus yakin dengan panen sayuran, maka warga di lingkungan Mako Brimob tak lagi belanja sayuran di pasar, cukup mengambil hasil kebun di sekitar Mako Brimob.
Pihaknya berharap personel Brimob dan Bhayangkari yang tinggal di lingkungan asrama dapat memanfaatkan lahan tidur yang ada di Mako Brimob dengan baik, untuk kebaikan bersama.
"Kami juga akan membuat kolam untuk pelihara ikan. Jadi panen sayuran, sekalian panen ikan dan bisa digunakan untuk kesejahteraan anggota," katanya.
ADVERTISEMENT