Vaksinasi Massal, Puskesmas Gandeng Polsek Abepura Jayapura

Konten Media Partner
22 Juni 2021 17:45 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vaksinasi massal di wilayah Abepura, Kota Jayapura. (Dok Humas Polda Papua)
zoom-in-whitePerbesar
Vaksinasi massal di wilayah Abepura, Kota Jayapura. (Dok Humas Polda Papua)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Mapolsek Abepura melakukan serbuan vaksinasi bersama dengan puskesmas setempat.
ADVERTISEMENT
Dari pelaksanaan vaksinasi, total yang menerima vaksinasi sebanyak 60 orang, termasuk personel Polsek Abepura dan masyarakat umum.
"Vaksinasi ini merupakan tahap pertama dan tahap kedua akan dilakukan bulan depan," kata Kepala Puskesmas Abepura, Grace J. Pangendagen, Selasa (23/6).
Grace berpesan kepada masyarakat usai di vaksin untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. "Tetap menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan, serta menghindari kerumunan," jelasnya.
Kapolsek Abepura AKP Lintong Simanjuntak menyebutkan serbuan vaksinasi yang dilakukan untuk mendukung program pemerintah dalam penanganan virus corona.
"Aksi vaksinasi massal Covid-19, ini juga dilakukan jelang HUT ke 75 Bhayangkara," katanya.
Vaksinasi akan dilakuakn setiap hari, mulai pukul 09.00 hingga 15.00 WIT di Polsek Abepura.
ADVERTISEMENT