Nafa Urbach Akan Laporkan Terduga Pedofil ke Polisi

14 Agustus 2017 19:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nafa Urbach (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Nafa Urbach (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Kasus pelecehan yang menimpa anak perempuannya yang masih berumur 6 tahun, membuat pesinetron Nafa Urbach geram. Nafa pun tak tinggal diam melihat para terduga pelaku pedofil 'bergentayangan' di dunia maya dan mengincar anak-anak Indonesia.
ADVERTISEMENT
Kemarahan Nafa yang ia luapkan ke media sosial memang bukan tanpa alasan. Sebagai seorang ibu, perempuan berusia 37 tahun ini tak terima anaknya dipanggil 'Loli' oleh salah satu netizen yang berkomentar dalam kolom berita online yang memuat kabar soal anak Nafa, Mikhaela Lee Jowono, yang sudah mulai tumbuh besar.
Panggilan Loli sendiri memiliki arti Lolicon atau yang merupakan gabungan dari Lolita complex. Lolicon memiliki sebuah makna yang mempunyai obsesi pada anak-anak di bawah umur, atau menjelang masa pubertas. Tak jarang ada juga yang menyebut Lolita atau hanya Loli saja.
Selain meluapkan amarah, Nafa juga mengunggah sebuah foto dari akun Facebook yang diduga merupakan grup dari sarang pedofil yang menggunakan nama 'Loly Candy' dan pernah ramai dibicarakan beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
Terkait hal tersebut Nafa pun mencoba untuk berkonsultasi dengan Kak Seto seorang psikolog sekaligus pemerhati anak. Istri dari Zack Lee ini juga menggandeng Sandy Arifin selaku kuasa hukum untuk membantunya.
"Saya telepon Mas Sandy, gimana mulainya karena saya enggak paham soal hukum," ungkap Nafa saat ditemui di kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan, Senin (14/8).
Nafa dan Sandy pun berencana untuk mendatangi pihak kepolisian sekadar untuk berkonsultasi terkait pelecehan yang dialami oleh anak Nafa yang baru berumur 6 tahun itu.
"Tadi udah ngomong sama Mbak Nafa sambil nunggu Kak Seto pulang, besok pagi akan komunikasi dan konsul sama pihak kepolisian. Kita akan bicara sama Direktorat Cyber Crime. Permasalahan ini 'kan dimulai dari medsos, jadi besok hasilnya seperti apa. Kalau emang selasa besok harus buat laporan polisi, kita udah siap untuk buat laporan. Tapi harus kumpulin barang bukti dulu, kita siapkan dulu," kata Sandy mewakili Nafa.
ADVERTISEMENT
Pesinetron 'Malu-malu Kucing' ini juga dari awal berniat untuk mencari tahu terduga pelaku pedofiliayang sempat melontarkan komentar 'Loli' untuk Mikha. Bahkan ia juga sampai mencari pertolongan dari pakar IT.
"Aku enggak bisa klik-klik (komentar), aku kan gaptek ya. Aku enggak ngerti, bukan orang IT juga. Makanya sama Mas Sandy besok mau ke Cyber Crime. Seru tuh, gue pengin tahu, karena saya percaya kepolisian Indonesia bertanggung jawab dan canggih-canggih. Kita kumpulin data dari yang lain-lain," tutup Nafa.