3 Cara Punya Rumah Idaman, Mana yang Anda Pilih?

CekAja.com
CekAja.com adalah situs marketplace produk finansial dan investasi yang juga menyediakan tips dan siasat mengatur keuangan Anda.
Konten dari Pengguna
6 Mei 2019 14:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari CekAja.com tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
3 Cara Punya Rumah Idaman, Mana yang Anda Pilih?
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Banyak jalan menuju Roma. Pepatah itu pasti sudah sering Anda dengar bukan? Nah, pepatah itu menggambarkan bahwa banyak cara untuk mencapai sesuatu. Hal ini juga berlaku dalam hal mengejar impian memiliki rumah idaman. Banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mewujudkannya.
ADVERTISEMENT
Bagi mereka yang berduit, tentu perkara membeli rumah bukanlah hal yang menyulitkan. Mereka bisa dengan mudah membeli rumah idaman dengan cara tunai. Atau, membangun rumah sendiri sesuai selera.
Sayangnya, tak semua orang bisa membeli rumah dengan cara tunai kapan saja. Apalagi saat ini harga properti dan tanah sangat tinggi. Inilah beberapa cara yang umum yang dapat dilakukan untuk membeli rumah idaman, Anda pilih yang mana?
Menabung
Menabung untuk membeli rumah tentu membutuhkan waktu yang panjang yaitu bertahun-tahun. Namun, kalangan tertentu tetap menggunakan cara ini. Alasannya, membeli rumah dengan cara kredit artinya akan dibebani angsuran setiap bulan, belum lagi bunganya.
Kekurangan cara ini yaitu nilai uang yang ditabung akan menurun karena inflasi. Contohnya saja Anda mengumpulkan uang Rp15 juta di tahun 2019 yang dapat dipakai untuk membeli sepeda motor. Namun, pada tahun 2029, uang dalam jumlah tersebut sudah tak cukup untuk membeli satu unit sepeda motor.
ADVERTISEMENT
Investasi
Alternatif lain yaitu dengan cara investasi. Investasi yang bisa Anda lakukan mulai dari investasi emas, investasi di pasar modal, hingga obligasi. Dengan berinvestasi, uang yang Anda simpan bisa berkembang biak.
Sebagai contoh, Anda bisa menabung saham tertentu yang lebih menguntungkan ketimbang hanya menabung uang di bank. Menabung saham dengan cara mencicil saham perusahaan tertentu secara kontinu setiap bulan bisa menambah kepemilikan saham Anda dalam waktu yang telah ditentukan untuk beberapa tahun ke depan.
Sebagai contoh, Anda merencanakan untuk memiliki rumah dalam 10 tahun ke depan. Setiap bulannya Anda menabung saham ABCD di harga Rp500 per lembarnya. Anda menabung saham dengan besaran Rp2 juta per bulan.
ADVERTISEMENT
Selama 10 tahun ke depan, harga saham ABCD naik menjadi Rp1.500 per lembar, itu artinya Anda bisa untung dua kali lipat. Dan dana yang Anda tabungkan akan jadi lebih tinggi nilainya dari modal yang disetorkan. Dengan demikian rencana Anda memiliki rumah bisa terwujud dengan mudah.
Hanya saja, tidak semua investasi selalu menguntungkan. Keuntungan dan risiko dalam berinvestasi hampir berbanding sama. Untuk itulah, Anda dituntut untuk benar-benar belajar dalam berinvestasi terutama di pasar modal biar jangan sampai merugi.
KPR
KPR jadi solusi bagi banyak orang yang belum mampu membeli rumah secara tunai. Dengan KPR, Anda bisa membeli rumah dengan cara mencicil. Terdapat beberapa jenis KPR, salah satunya KPR konvensional. Saat ini hampir semua bank pemerintah maupun swasta menyediakan program KPR yang bisa Anda pilih.
ADVERTISEMENT
Ada pula KPR syariah. Jenis KPR ini biasanya dimanfaatkan oleh para nasabah atau pembeli hunian yang ingin segala unsurnya dilakukan dengan cara syar’i.
Apabila memutuskan membeli rumah dengan KPR, tentu Anda harus siap dengan bunganya. Guna memudahkan dalam membandingkan bunga KPR, Anda bisa akses CekAja.com. CekAja.com memuat secara lengkap beragam perbankan yang menawarkan KPR dengan bunga kompetitif.
Selain itu, terdapat kriteria khusus dari bank untuk jenis rumah untuk KPR. Jadi, tidak semua rumah bisa Anda pilih untuk KPR. Bank juga menetapkan persyaratan bagi mereka yang ingin mengajukan KPR. Jika rumah yang Anda incar sesuai kriteria dan Anda juga memenuhi persyaratan dari bank, barulah Anda bisa membeli rumah impianmu dengan cara KPR.
ADVERTISEMENT
Ada juga skema lain yang bisa Anda manfaatkan untuk membeli hunian rumah yakni dengan cara mencicil langsung kepada pengembang. Bedanya, cara ini tidak melibatkan perbankan sama sekali karena para nasabah atau pembeli rumah langsung membayarkan cicilannya kepada pengembang. Biasanya, pengembang mematok besaran angsuran flat karena mengusung konsep perumahan tanpa riba.
Nah, apakah Anda sudah siap membeli rumah? Dapatkan beragam pilihan KPR terbaik sesuai dengan kemampuan Anda lewat CekAja.com.