15 Ladies dan Pengunjung Tempat Hiburan Malam di Halbar Dites Urine

Konten Media Partner
16 Mei 2022 17:49 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Leadis tempat hiburan malam di Halmahera saat dites urine. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Leadis tempat hiburan malam di Halmahera saat dites urine. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Maluku Utara, melakukan razia dan tes urine terhadap pengunjung di sejumlah tempat hiburan malam di Halmahera Barat.
ADVERTISEMENT
Sejumlah tempat hiburan malam yang dirazia bersama anggota Sat Resnarkoba Polres Halmahera Barat ini, di antaranya Kafe Mayoma, Ratu, Mari Sayang, dan Kafe Bintang.
Dalam razia itu, tak hanya pengunjung yang dites urine, tapi juga para ladies. Namun, tes urine ini hanya dilakukan di Kafe Mayoma dan Ratu.
“Ada 15 orang yang dites urine, hasilnya semua negatif,” ujar Direktur Reserse Narkoba Polda Maluku Utara, Kombes Pol. Dr, Tri Setyadi Artono, Senin (16/5).
Terpisah, Kabid Humas Polda Maluku Utara, Kombes Pol Michael, mengatakan giat itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya peristiwa pidana.
Michael menambahkan, pihaknya akan menindaklanjuti setiap laporan atau informasi dari masyarakat. Hal itu untuk memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya tindakan kriminalitas yang disebabkan oleh pengaruh miras maupun narkoba.
ADVERTISEMENT
“Semua ini kami lakukan untuk memberikan rasa aman terhadap masyarakat di Halmahera Barat,” tutupnya.