Bupati Halbar Tak Ngantor, Sayup-sayup Karaoke Terdengar dari Ruang Kerjanya

Konten Media Partner
6 Juli 2020 14:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah oknum pegawai Pemkab Halbar saat terlihat lagi berkaraoke di ruang rapat Bupati. Foto: Zulfikar Saman/cermat
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah oknum pegawai Pemkab Halbar saat terlihat lagi berkaraoke di ruang rapat Bupati. Foto: Zulfikar Saman/cermat
ADVERTISEMENT
Bupati Halmahera Barat (Halbar), Danny Missy, akhir-akhir ini tampak belum terlihat melakukan aktivitas di ruang kerjanya.
ADVERTISEMENT
Informasi yang dihimpun cermat, orang nomor satu di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halbar ini dikabarkan berangkat ke Jakarta pada Selasa (29/6). Hal itu membuat ruang kerjanya pada Senin (6/7) ini diduga dimanfaatkan oknum pegawai untuk dijadikan tempat karaoke.
Amatan cermat, kegiatan karaoke ini dilakukan oleh beberapa oknum pegawai di lingkup Pemkab Halbar usai menggelar video converence (Vicon). Suara karaoke tersebut bahkan terdengar nyaring hingga ke luar ruangan.
Nyanyian yang dilantunkan oknum pegawai dari kumpulan lagu Tommy J Pisa ini sontak mengagetkan para pegawai lain dan tamu yang sedang berkunjung ke kantor bupati.
"Iya, suara karaoke itu dari ruangan Pak Bupati mulai dari jam 11 (siang) tadi," ucap salah satu petugas kantor bupati yang meminta namanya jangan disebutkan, saat diwawancara pada Senin, (6/7).
ADVERTISEMENT
Wakil Bupati Halbar, Ahmad Zakir Mando, saat dikonfirmasi di lobi kantor bupati, mengaku, persoalan tersebut tidak perlu dimuat oleh wartawan.
Zakir bilang, ia sudah minta ke Sekretaris Daerah, Sahril Abdul Rajak, untuk melakukan peneguran karena dirinya juga sempat mendengar dan menanyakan ke pegawai asal suara nyanyian tersebut. "Jadi nanti konfirmasi ke Sekda," singkatnya.
Sementara itu, Syahril Abdul Rajak saat dikonfirmasi mengaku bakal memanggil oknum pegawai tersebut. "Besok saya akan panggil mereka, saya juga baru dengar, karena masih ada rapat di dewan," tegas Syahril.
Selengkapnya simak di video berikut:
-------------------
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.