Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf Diusir Pengurus Ranting PDIP di Tidore

Konten Media Partner
26 Maret 2019 17:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Satu orang berbaju putih bertuliskan angka 2 di belakang, dan satu orang berkemeja merah saat mengusir Al Yasin Ali, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Calon Presiden Nomor urut 01, Joko Widodo - Ma'ruf Amin di Pelabuhan Rum, Tidore Kepulauan, Maluku Utara. Selasa (26/3). (Foto: istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Satu orang berbaju putih bertuliskan angka 2 di belakang, dan satu orang berkemeja merah saat mengusir Al Yasin Ali, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Calon Presiden Nomor urut 01, Joko Widodo - Ma'ruf Amin di Pelabuhan Rum, Tidore Kepulauan, Maluku Utara. Selasa (26/3). (Foto: istimewa)
ADVERTISEMENT
“Jangan injang (Injakan kaki di) Tidore. Pulang!”
Ngoni (kalian) pulang! Tra tau diri! (tidak tahu diri!)".
ADVERTISEMENT
Teriak beberapa orang berbaju merah; sejumlah Pengurus Ranting Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kelurahan Rum Balibunga, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara dalam video yang viral di sosial media.
Dalam video itu, mereka, Pengurus Ranting PDIP Kelurahan Rum Balibunga menolak kedatangan Al Yasin Ali, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Calon Presiden Nomor urut 01, Joko Widodo - Ma'ruf Amin, wilayah Maluku Utara, ketika tiba di Pelabuhan Speedboad, Rum, Tidore, Selasa (26/3).
Setelah mendapat penolakan, Al Yasin Ali, mantan Bupati Halmahera Tengah dua periode itu, langsung meninggalkan Pelabuhan Penyeberangan Rum Tidore, menuju Pelabuhan Bastiong Ternate.
Ketua Ranting PDIP Kelurahan Rum Balibunga, Usman Bilo, kepada cermat mengatakan, alasan menolak kehadiran Al Yasin Ali di Tidore karena setiap agenda kampanye, Wakil Gubernur Maluku Utara terpilih itu tidak pernah melakukan koordinasi.
ADVERTISEMENT
"Kami menolak keras kedatangannya. Karena setiap Aba Acim (Sapaan akrab Al Yasin Ali) datang melakukan kampanye di Tidore, beliau tidak pernah berkoordinasi dengan pengurus DPD I dan II," katanya.
Kedatangan Al Yasin Ali di Tidore untuk melakukan kampanye Jokowi - Ma'ruf. Terkait hal itu, Usman bilang, tanpa kehadiran Al Yasin Ali pun Jokowi-Ma'ruf dipastikan menang di kelurahan ini. "Aba Acim tara (tidak) turun kampanye di sini juga Jokowi-Ma'ruf akan menang saja," katanya. (OLS)