Berasal dari Surat Iseng, Kedua Pasangan Ini Menikah di Pertemuan Pertama

Cinta dan Rahasia
Mulailah membaca dengan Bismillah, akhiri dengan Istighfar. Kisah didramatisir dari kisah nyata.
Konten dari Pengguna
8 Mei 2021 13:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Cinta dan Rahasia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kisah David Hurd bisa membuat kalian percaya bahwa menikah di pertemuan pertama adalah benar adanya. Foto. dok: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Kisah David Hurd bisa membuat kalian percaya bahwa menikah di pertemuan pertama adalah benar adanya. Foto. dok: Pixabay
ADVERTISEMENT
Banyak manusia di dunia ini yang berhasil menemukan tambatan hatinya dari sebuah keisengan. Meski iseng, nyatanya banyak pasangan yang saling klop dan menghargai satu sama lain sehingga mereka berhasil mengembangkan keisengan ini menjadi sebuah percintaan yang serius.
ADVERTISEMENT
Tapi meski iseng dan berhasil mengembangkan cinta ke arah yang lebih serius, tapi jarang yang menikah di saat pertemuan pertama mereka. Buat yang penasaran dan merasa hal ini tidak mungkin, mungkin kisah David Hurd bisa membuat kalian percaya bahwa menikah di pertemuan pertama adalah benar adanya.
Semua bermula ketika David Hurd pindah dari kampung halamannya di Jamaika ke New York City tahun 1907. Foto. dok: Pixabay
Semua bermula ketika David Hurd pindah dari kampung halamannya di Jamaika ke New York City tahun 1907. Tentunya migrasi itu tidak mudah bagi dia karena ini merupakan migrasi pertamanya. Kesulitan terbesarnya adalah dia merindukan kampung halamannya.
Bahkan selain rindu dengan kampung halamannya, dia juga rindu dengan teman-temannya. Demi mengalihkan perhatiannya, David Hurd mulai mencari teman pena. Usaha besarnya ini ternyata membuahkan hasil dan membuatnya nyaman hidup sebagai seorang imigran.
ADVERTISEMENT
Dia berhasil menemukan teman pena yang klop dengannya yaitu seorang wanita bernama Avril Cato dari Karibia. Cato sangat tertarik menjalin korespondensi dengan Hurd sehingga hari-harinya diisi oleh surat dari Cato.
Keduanya perlahan mengenal satu sama lain, saling membalas satu surat ke surat lainnya.. Foto. dok: Pixabay
Keduanya perlahan mengenal satu sama lain, saling membalas satu surat ke surat lainnya. Bahkan dari sinilah keduanya saling jatuh cinta satu sama lain meski tidak pernah bertemu satu sama lain. Keduanya jatuh cinta hanya berdasarkan tulisan surat sampai akhirnya keduanya memutuskan untuk bertemu.
Tujuh tahun kemudian, Avril dan David bertemu untuk pertama kalinya. Setelah pertemuan ini keduanya menikah dan David juga telah melamarnya sebelumnya. Dari pernikahan keduanya, ada empat anak yang dilahirkan.
Siapa sangka dari keisengan akhirnya berbuah serius dan satu pertemuan sudah bisa menentukan supaya mereka menikah dan melanjutkan masa depan bersama.
ADVERTISEMENT