3000 Nelayan di Kabupaten Cirebon Dilindungi Asuransi Kecelakaan dan Kematian

Konten Media Partner
25 November 2022 10:11 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Bupati Cirebon Ayu Tjiptaningsih secara simbolis memberikan asuransi kepada nelayan.(Juan)
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Bupati Cirebon Ayu Tjiptaningsih secara simbolis memberikan asuransi kepada nelayan.(Juan)
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Cirebon – Sebanyak 3000 nelayan di Kabupaten Cirebon Jawa Barat mendapat asuransi. Jaminan kecelakaan kerja ini, diberikan kepada nelayan di 11 desa dan 3 kecamatan di Kabupaten Cirebon Asuransi yang diberikan secara cuma-cuma kepada nelayan ini atas sinergi Cirebon Power dengan Ditpolairud Polda Jabar.
ADVERTISEMENT
Wakil Bupati Cirebon Wahyu Tjiptaningsih mengatakan, sejak tahun 2011 lalu program asuransi kepada nelayan ini digulirkan, hingga kini sebanyak 28 ribu nelayan di Kabupaten Cirebon yang sudah mendapatkan manfaatnya.
“Fasilitas asuransi nelayan yang diberikan oleh perusahaan pembangkit listrik tersebut, sudah dilakukan sejak 2011 lalu,” katanya, Jumat (25/11/2022).
Ia mengaku, perlindungan kerja bagi nelayan tidak bisa mengandalkan pemerintah saja tapi dibutuhkan semua pihak untuk melakukannya.
"Karena kalau mengandalkan pemerintah saja, tidak bisa," ujarnya.
Senior Corporate Affairs Manager Cirebon Power Yusuf Arianto mengatakan, dari 500 nelayan sejak programnya dijalankan, hingga kini terus bertambah hingga mampu mengcover sebanyak 3000 nelayan.
"Awalnya hanya 500 nelayan, kemudian saat ini konsisten hingga 3.000 nelayan," katanya.
Ia menjelaskan, dengan asuransi ini nelayan bisa mendapatkan santunan, baik itu saat kecelakaan kerja atau meninggal alami.
ADVERTISEMENT
"Yang meninggal alami mendapatkan santunan Rp 1 juta, sedangkan yang meninggal saat kerja Rp 10 juta," pungkasnya.(Juan)