Kerap Dipadati Pengunjung, Alun-alun Kejaksan Cirebon Alami Kerusakan

Konten Media Partner
4 Mei 2021 18:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis meninjau kerusakan di Alun-alun Kejaksan. (Juan)
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis meninjau kerusakan di Alun-alun Kejaksan. (Juan)
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Cirebon - Alun-alun Kejaksan kebanggaan warga Kota Cirebon yang diresmikan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil beberapa waktu lalu kerap dipadati pengunjung. Terlebih di sore hari selama bulan Ramadhan.
ADVERTISEMENT
Ruang terbuka hijau yang didominasi bata merah ini kerap dimanfaatkan untuk tempat ngabuburit atau menunggu waktu berbuka puasa.
Di balik ramainya pengunjung, ternyata banyak bagian Alun-alun Kejaksan yang rusak seperti banyaknya bata merah yang lepas.
Hal ini terungkap dalam sidak Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis dan jajaran ke Alun-alun Kejaksan. Menurut Azis, kerusakan Alun-alun Kejaksan disebabkan oleh pengunjung yang padat setiap harinya.
"Kami menduga faktornya adalah banyaknya pengunjung," katanya, Selasa (4/5/2021).
Ia meminta, pihak terkait melakukan pengaturan jumlah pengunjung agar bentuk keaslian Alun-alun Kejaksan dapat dipertahankan.
"Perlu ada pengaturan pengunjung supaya keaslian dari bentuk bangunan Alun-alun bisa lebih awet," imbuhnya.
Ia menyatakan, kedepan Sekretaris Daerah bersama dinas terkait akan melakukan rapat koordinasi untuk mengelola Alun-alun Kejaksan sehingga bisa lebih bermanfaat bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT
"Kami berkomitmen agar Alun-alun bisa benar-benar dirawat, sehingga bisa bermanfaat bagi masyarakat kota Cirebon dan sekitarnya," ujarnya.