Pengunjung Festival Waduk Darma Membludak, Ini Penjelasan Bupati Kuningan

Konten Media Partner
17 Oktober 2021 17:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Kuningan, H Acep Purnama SH MH saat membuka festival Waduk Darma Kabupaten Kuningan, Jabar. (Foto: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Kuningan, H Acep Purnama SH MH saat membuka festival Waduk Darma Kabupaten Kuningan, Jabar. (Foto: Istimewa)
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, KuninganFestival Waduk Darma Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, mendapat antusias tinggi dari masyarakat. Sebab tak sedikit warga berdatangan untuk menonton ataupun ambil bagian menjadi peserta di sejumlah perlombaan yang digelar.
ADVERTISEMENT
Hal itu pun memicu kerumunan massa yang datang di kawasan Waduk Darma Kuningan. Atas kondisi tersebut, pemerintah daerah langsung menyampaikan permohonan maaf akibat banyaknya kunjungan warga yang tak terbendung.
“Saya juga menyadari dan memohon maaf, kalau memang itu diluar dugaan. Awalnya kita mengadakan itu dengan sederhana, dan ini memang sudah terjadwalkan sejak lama,” kata Bupati Kuningan, Acep Purnama kepada awak media, Minggu (17/10/2021).
Menurutnya, agenda ini direncanakan dalam rangka pemulihan sosial ekonomi masyarakat.
“Tapi memang ternyata dengan level 3 sekarang, ini akan menjadi evaluasi bagi kami. Karena memang tadi peserta yang sulit dibendung, diluar undangan, termasuk diluar yang mendaftar, dan festival ini yang datang membludak sekali,” bebernya.
Oleh sebab itu, Ia sekali lagi, menyampaikan permohonan maaf. Semoga kedepan tidak akan terulang dan mengemas acara lebih terkonsep lagi.
ADVERTISEMENT
“Saya sampaikan permohonan maaf ya, mudah-mudahan kita kedepan bisa mengemas acara lebik apik lagi. Jadi saya mohon maaf, karena sulit membendungnya,” ucapnya lagi.
Sekalipun banyak warga berdatangan, Ia tetap mengingatkan agar seluruh peserta maupun masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Iya kita sudah sampaikan harus tetap menjaga prokes. Saya tekankan pula, disamping prokes, bagaimana kedepan kita segera mencapai herd immunity 80 persen,” harapnya.
Sejauh ini, Ia menyebut, vaksinasi Corona untuk dosis pertama sudah mencapai 66 persen. Sehingga di akhir 2021 ditargetkan bisa menyasar 50 persen lebih untuk vaksinasi dosis kedua.
“Sekarang kasus positif aktif hanya tersisa 6 orang. Tapi kalau PPKM Level 3, ini keputusan pemerintah pusat dan kita harus mematuhinya. Ini menekankan agar kita harus waspada, walaupun level 2 ataupun level 1, kewaspadaan itu tetap kita kedepankan,” pungkasnya.(*)
ADVERTISEMENT