Intip Koleksi Sandal Via Vallen, Semua Bermerek Hermes yang Harganya Jutaan

Crazy Rich
Gaya Hidup dan Selera Gw, Lo Gak Usah Sirik
Konten dari Pengguna
12 April 2021 14:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Crazy Rich tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Via Vallen saat meraih penghargaan SCTV Music Award pada 2019 lalu untuk lagu "Meraih Bintang."
zoom-in-whitePerbesar
Via Vallen saat meraih penghargaan SCTV Music Award pada 2019 lalu untuk lagu "Meraih Bintang."
ADVERTISEMENT
Siapa tak kenal sosok Via Vallen? penyanyi dangdut asal Surabaya tersebut cukup digandrungi masyarakat Tanah Air sejak 2017 lalu. Bahkan setahun kemudian, ia dipilih untuk membawakan lagu resmi Asian Games 2018 berjudul "Meraih Bintang" pada album bertajuk "Energy of Asia: Official Album of Asian Games 2018."
ADVERTISEMENT
Saat ini, pelantun lagu "Sayang" yang lahir pada 1 Oktober 1991 kembali menjadi perbincangan karena diisukan sedang menjaling hubungan dengan Vokalis Band Papinka, Chevra Yolandi. Terlepas dari itu, figur Via Vallen sebagai salah satu arti popular memang menarik diperbincangkan.
Sebagai selebriti, Via Vallen tentunya juga memiliki gaya hidup yang sesuai. Terkadang, seorang selebriti terkena hobi untuk belanja barang-barang branded untuk memenuhi kebutuhan sosialitanya. Via Vallen sendiri merupakan salah satunya. Penyanyi 29 tahun ini ternyata hobi membeli sandal dengan harga fantastis.
Sandal-sandal milik Via Vallen tersebut kebanyakan adalah keluaran merek terkenal asal Perancis, Hermes yang memang selalu menjadi favorit kaum sosialita. Sandal-sandal ini masing-masing harganya mencapai jutaan per pasang.
Kurang lebih, wanita bernama asli Maulidia Octavia ini memiliki 5 sandal keluaran Hermes. Berikut daftarnya:
ADVERTISEMENT
1.Sandal slop
Via Vallen memiliki minat terhadap model sandal slop yang bentuknya mirip dengan sepatu. Sandal model ini memang multifungi, selain nyaman dipakai, sandal model ini juga bisa digunakan untuk acara yang semi-formal atau mungkin formal.
Ia memiliki 3 buah sandal model slop yang seluruhnya keluaran Hermes. Pertama, ada Hermes "Vincennes Mule in Velvet with Detailed Openwork Hardware" hitam. Sandal ini dibanderol dengan harga USD 980 atau setara dengan Rp 14,3 juta.
Kedua, ia memilki model sejenis berwarna putih. Sandal Hermes tipe "Oz Mule in Calfskin with Faoubourg Rainbow Printed Cotton Canvas Lining and Iconic Palladium Plated Buckle" ini memiliki label harga sebesar USD 1.150 atau setara Rp 16,8 juta.
ADVERTISEMENT
Yang ketiga, ia memiliki sebuah lagi model sejenis namun dengan multi-warna. Sandal slop berwarna coklat dan biru muda ini adalah Hermes "Oz Mule Multicolore Bleu Dorset in Calfskin with Jardin Botanique Printed Cotton Canvas Lining and Iconic Palladium Plated Buckle." Harganya mencapai USD 1.150 atau setara Rp 16,8 juta.
2.Sandal slip on
Selanjutnya, Via Vallen juga memiliki sandal untuk tampilan yang lebih kasual. Sandal ini cocok dipakai untuk jenis jalan-jalan yang santai. Sandal slip on warna hitam-coklat miliknya ini adalah keluaran Hermes dengan tipe "Oran Sandals in Box Calfskin with Iconic "H" Cut-out," dibanderol dengan harga USD 650 atau sekitar Rp 9,5 juta.
3.Sandal heels
Terakhir, Via Vallen memiliki sebuah lagi sandal yang bertema agak kasual juga namun dilengkapi heels sehingga lebih elegan. Sandal heels berwarna hitam ini merupakan produk Hermes dengan tipe "Oasis Sandals High Heel Sandals in Suede Goatskin and Satin with Crystal Detail and Iconic "H" Cut-out," dibanderol dengan harga USD 1.175 atau setara Rp 17,1 juta.
ADVERTISEMENT
Jika ditotal, koleksi sandal milik Via Vallen mencapai USD 5.105 atau sekitar Rp 74,7 juta untuk kurs saat ini. Namun, angka tersebut tidak bukan masalah bagi pedangdut ini. Pasalnya, ia sendiri memiliki kekayaan sekitar USD 5 juta atau Rp 73,16 miliar.